Orang Diabetes Boleh Makan Nasi, Barengi dengan 4 Cara Alami Turunkan Gula Darah Ala dr. Zaidul Akbar ini

- 19 Agustus 2022, 18:30 WIB
dr. Zaidul Akbar menjelaskan cara turunkan kadar gula darah tinggi dengan cara alami.
dr. Zaidul Akbar menjelaskan cara turunkan kadar gula darah tinggi dengan cara alami. /Tangkap layar YouTube.com/dr. Zaidul Akbar Official

“Menurunkan gula darah dengan mengembalikan keseimbangan pencernaan tubuh ditambah mengonsumsi probiotik dan prebiotik,” tuturnya.

Ketiga, dr. Zaidul Akbar menganjurkan penderita diabetes untuk berpuasa. Menurutnya, puasa sangat baik guna menunjang kinerja saluran pencernaan sehingga bantu mengendalikan kadar gula darah.

Kemudian keempat, terapi bekam jadi salah satu terapi yang menurut dr. Zaidul Akbar sudah terbukti membantu menurunkan kadar gula darah khususnya bagi penderita diabetes.

Baca Juga: Bendera Indonesia Berkibar di Gunung Eropa, Pendaki Muda Ini Dipuji Sandiaga Uno

“Puasa ini sangat baik mengendalikan keseimbangan gula darah, lalu berbekam juga sama, itu juga sangat membantu mengurangi gula darah,” ungkapnya.

Adapun terkait nasi sebagai sumber karbohidrat, dr. Zaidul Akbar menyarankan agar memilih beras yang lebih cocok bagi orang diabetes.

Jangan sampai, lanjutnya, orang diabetes tidak makan makanan mengandung karbohidrat sama sekali karena itu penting untuk sumber energi.

Baca Juga: Berawal Cekcok, Purnawirawan TNI Tewas Ditusuk Pemilik Ruko di Lembang Bandung

“Jangan tidak makan karbohidrat, Anda tetap butuh karbohidrat, tapi pilih karbohidrat yang sehat dan batasi porsinya,” jelasnya.

Contoh nasi yang lebih baik dikonsumsi orang diabetes, sebutnya, antara lain nasi merah, nasi cokelat, dan nasi dari beras non pestisida. ***

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah