Mulai Hari ini Penumpang Pesawat Wajib Isi e-HAC Sebelum Berangkat, Begini Caranya

- 3 Maret 2022, 21:45 WIB
Mulai Berlaku Hari Ini, Aturan Terbaru Cara Pengisian e-HAC di Aplikasi PeduliLindungi.*/Pixabay/ 652234/
Mulai Berlaku Hari Ini, Aturan Terbaru Cara Pengisian e-HAC di Aplikasi PeduliLindungi.*/Pixabay/ 652234/ /

PRFMNEWS - Pemerintah menerapkan aturan baru bagi penumpang pesawat terbang yang melakukan perjalanan domestik wajib mengisi e-HAC sebelum keberangkatan.

Sehingga penumpang perlu tahu cara mengisi e-HAC di Aplikasi PeduliLindungi sebagai salah satu syarat wajib bepergian naik pesawat di era pandemi Covid-19.

Aturan baru penumpang pesawat terbang wajib mengisi e-HAC (electronic-Health Alert Card) berlaku mulai hari ini, Kamis 3 Maret 2022 seperti yang disampaikan Staf Ahli Menteri Kesehatan Bidang Teknologi Kesehatan, Setiaji.

“Dalam aturan penerbangan domestik terkini, penumpang harus mengisi e-HAC di aplikasi PeduliLindungi sebelum melakukan check-in di bandara keberangkatan, atau paling cepat sehari sebelum jadwal penerbangan,” ujarnya, dikutip prfmnews.id dari laman Sehat Negeriku Kemkes pada Kamis 3 Maret 2022.

Baca Juga: Miliki Kantung Mata Bikin Kurang Pede, Ini 3 Bahan Alami untuk Menghilangkan Mata Panda

Aturan mengisi e-HAC ini, lanjut Setiaji, bertujuan untuk menghindari terjadi antrean atau penumpukan penumpang di bandara.

"Sebelumnya, e-HAC diisi setelah pelaku perjalanan domestik tiba di tempat tujuan. Namun, seiring jumlah pengguna transportasi udara domestik meningkat, telah terjadi antrean panjang di bandara saat kedatangan untuk memeriksa e-HAC," ucapnya.

Untuk itu, Setiaji meminta pelaku perjalanan udara memperbarui aplikasi PeduliLindungi ke versi terbaru.

Dalam versi terbaru ini, e-HAC memiliki fitur pengecekan kelayakan terbang bagi pengguna transportasi udara domestik dengan tampilan yang lebih ramah pengguna (user friendly).

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah