Luis Milla Inginkan Persib Jadi Tim yang Bermain Secara Kolektif

- 16 Juni 2023, 14:00 WIB
Pelatih Persib Luis Milla.
Pelatih Persib Luis Milla. /Persib Official

PRFMNEWS - Persib Bandung terus mempersiapkan diri jelang Liga 1 2023/2024 yang akan dimulai pada awal Juli mendatang.

Setelah berlatih dan melakukan uji tanding di Bandung, kini tim asuhan Luis Milla akan melakukan pemusatan latihan ke Yogyakarta untuk memantapkan pola permainan.

Luis Milla menyatakan, dirinya ingin Persib menjadi tim yang bermain secara kolektif.

Baca Juga: Usai Lawan Dewa United, Tim Persib Langsung Terbang ke Yogyakarta untuk TC

Karenanya, Milla memastikan, setelah program pramusim rampung, ia akan melakukan evaluasi berdasarkan performa para pemain saat latihan di Bandung dan Yogyakarta.

"Sekarang masih sulit (penilaian). Tapi, pemain sudah bekerja dengan sangat baik dan menampilkan sikap yang juga baik, termasuk ketika mereka mulai berpikir untuk bermain secara kolektif. Inilah pemain-pemain yang saya inginkan," kata Milla.

Milla berharap, seluruh pemain terus meningkatkan kemampuannya, berkembang dan bersaing secara sehat untuk bisa berkontribusi terhadap tim.

Baca Juga: Persib Kalahkan Dewa United, Luis Milla: ini Bentuk Permainan yang Lebih Baik

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah