Dokter RSCM Sebut Penyebab Fajri Pasien Obesitas 300 Kg Meninggal Karena Syok Sepsis

- 22 Juni 2023, 16:05 WIB
Fajri, pria obesitas asal Kecamatan Ciledug yang berbobot 300 kilogram dinyatakan meninggal dunia.
Fajri, pria obesitas asal Kecamatan Ciledug yang berbobot 300 kilogram dinyatakan meninggal dunia. /Pemkot Tangerang

PRFMNEWS – Mochamad Fajri Rifana (26), pasien obesitas dengan berat badan 300 kilogram meninggal dunia setelah menjalani perawatan multidisiplin di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta, Kamis 22 Juni 2023.

Penyebab pasien obesitas berbobot 300 kg asal Tangerang itu meninggal dunia diungkap Dokter Spesialis Anestesi RSCM Jakarta, Sidharta Kusuma Manggala.

Penyebab Fajri meninggal dunia setelah dirawat intensif di RSCM Jakarta, kata Sidharta, akibat syok sepsis yaitu kondisi medis serius yang dapat terjadi ketika infeksi di tubuh seseorang menyebabkan tekanan darah sangat rendah dan kegagalan organ.

Baca Juga: Polresta Bandung Mulai Periksa Beberapa Saksi Atas Dugaan Pelecehan yang Dilakukan Oknum Pegawai Desa

“Dalam perjalanannya (selama perawatan) infeksi di kakinya itu semakin berat, kemudian ada infeksi di bagian paru-parunya. Infeksi ini bisa kita bilang sebagai syok sepsis,” ungkapnya.

Sidharta menyampaikan, sebelum dibawa ke rumah sakit, ternyata dalam sebulan ke belakang kondisi Fajri sudah tidak bisa tidur terlentang yang artinya mulai ada masalah medis yang cukup serius dengan paru-paru dan jantungnya (kardiorespirasi).

Sebenarnya sekitar beberapa bulan lalu Fajri juga sudah disarankan untuk ke rumah sakit terkait dengan infeksi kaki sebelah kanannya. Namun ia menolak hingga kondisinya semakin menurun dan baru dibawa ke RS.

Baca Juga: Hebat! Pemkab Banyumas Tangani Sampah dengan Libatkan Masyarakat Hingga Munculkan Nilai Ekonomi

Sidharta menyebut saat datang ke RSCM, Fajri sudah dalam kondisi yang tidak baik yakni mengalami sesak napas yang semakin berat sehingga membutuhkan pemasangan ventilator.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x