Pemerintah Mulai Salurkan Bantuan Pangan Bagi Warga Jabar

- 7 April 2023, 16:03 WIB
Kepala Dinas Sosial Provinsi Jabar Dodo Suhendar saat penyaluran perdana bantuan pangan beras di Jabar.
Kepala Dinas Sosial Provinsi Jabar Dodo Suhendar saat penyaluran perdana bantuan pangan beras di Jabar. /kabar-priangan.com/DOK/

PRFMNEWS - Pemerintah kembali menyalurkan bantuan bagi warga Jawa Barat. Kali ini, pemerintah menyalurkan cadangan pangan pemerintah dalam bentuk bantuan pangan.

Bantuan ini diberikan pemerintah sebagai upaya mengurangi kerawanan pangan, kemiskinan, tengkes, gizi buruk, dan pengendalian inflasi. Bantuan pangan yang disalurkan terdiri atas dua jenis, yaitu bantuan pangan beras dan bantuan pangan daging dan telur.

Bantuan pangan beras diberikan sebagai tambahan bantuan kepada penerima Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) sebanyak 10 kg/bulan selama 3 bulan dari Maret-Mei 2023.

Baca Juga: 21 Juta Keluarga Tak Mampu Akan Dapat Bansos Jelang Lebaran Tahun ini

Sedangkan bantuan pangan daging dan telur (daging 1 kilogram dan telur 10 butir) diberikan kepada keluarga berisiko tengkes (stunting) yang ada dalam database BKKBN selama tiga bulan, yakni dari April-Juni 2023.

Penyaluran perdana bantuan pangan beras di Jabar dilakukan Kamis 6 April 2023 di Desa Tanimulya, Kecamatan Ngamprah, Kabupaten Bandung Barat.

Penyaluran dihadiri langsung oleh Kepala Dinas Sosial Provinsi Jabar, Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan Jabar, Pimpinan Wilayah Perum Bulog Kanwil Jabar, dan Kepala Kanwil PT. POS Indonesia Regional III.

Baca Juga: Penjelasan Erick Thohir Kenapa Indonesia Hanya Diberi Sanksi Administrasi oleh FIFA

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x