Makin Nyata! Ridwan Kamil Ungkap Progress Pembangunan Kampus Internasional di Bandung Kerja Sama 2 Negara

- 15 November 2022, 19:30 WIB
Ridwan Kamil dalam KTT G20 di Bali
Ridwan Kamil dalam KTT G20 di Bali /Humas Jabar

 

PRFMNEWS – Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil membeberkan progress rencana pembangunan universitas bertaraf internasional di Kota Bandung hasil kerja sama 2 kampus terbaik di dunia yang ada di dua negara anggota G20.

Ridwan Kamil mengungkap kabar baik tentang rencana pembangunan universitas internasional di Kota Bandung yang semakin matang ini usai bertemu dengan perwakilan dari Universitas Deakin Australia dan Universitas Lancaster Inggris pada agenda KTT B20 di Bali.

Ridwan Kamil mengaku semakin yakin pembangunan kampus internasional di Bandung ini akan segera terwujud mengingat Universitas Deakin dan Lancaster sudah mantap serta secara aktif ingin bekerja sama dalam pengembangan prakarsa pendidikan internasional yang inovatif di Jabar.

Baca Juga: Ridwan Kamil Bangga Ada Lagi Tokoh dari Jabar yang Dianugerahi Pahlawan Nasional

Pertemuan internal dalam agenda KTT B20 di Bali ini dihadiri Ridwan Kamil bersama dua petinggi dari dua universitas terbaik dunia tersebut, yakni John Molony dari Deakin University Australia dan Simon Guy dari Lancaster University Inggris.

“Berita baiknya, dua universitas di momen G20 memberikan berita sangat baik, sudah siap akan membuka universitas di Jawa Barat," ucap Ridwan Kamil di The Stones Entertainment Center Kuta, Bali, Senin 14 November 2022.

Dalam diskusi yang berlangsung selama satu jam tersebut, Kang Emil melaporkan, ada sisi unik dari kerja sama antara Pemprov Jabar dengan Deakin University dan Lancaster University.

Baca Juga: dr. Zaidul Akbar Bagikan Rahasia Makan Mie Instan Tapi Tubuh Tetap Sehat

"Jadi bentuknya juga unik adalah joint university. Jadi yang dua universitas ini punya sejarah saling bekerja sama dalam pendidikan maupun riset. Sehingga waktu melihat Indonesia, mereka bersepakat akan membangun kampusnya bersama dalam satu lokasi dan ini sangat baik," tuturnya.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x