UMR Jepang Jadi Trending di Twitter, Ini Dia 3 Situs Penyedia Info Loker di Jepang

- 16 Oktober 2020, 19:20 WIB
Ilustrasi seorang WNI yang menetap di Jepang mendapatkan bantuan tunai dari pemerintah.
Ilustrasi seorang WNI yang menetap di Jepang mendapatkan bantuan tunai dari pemerintah. /PIXABAY/Sofia Terzoni

PRFMNEWS - Hastag Jepang sempat trending di Twitter hari ini, Jumat 16 Oktober 2020. Hastag tersebut trending setelah adanya unggahan mengenai gaji pekerja atau buruh di Jepang.

Di unggahan akun Twitter @Strategi_Bisnis disebutkan bahwa UMR (Upah Minimun Regional) buruh di Jepang rata-rata Rp20 juta per bulan.

Disebutkan juga dalam unggahan tersebut bahwa saat ini Jepang tengah membutuhkan banyak tenaga kerja lulusan SMK.

Baca Juga: Rekomendasi 4 Aplikasi Reksa Dana untuk Pemula

Dalam utasnya disebutkan juga bahwa Jepang membutuhkan pekerja lulusan SMK di beberapa sektor mulai dari pramusaji restoran, perawat lansia, operator pabrik, petugas kebersihan, penjaga toko, pertanian, dan konstruksi bangunan.

Setelah tweet tersebut diunggah, hastag Jepang pun menjadi trending. Tak sedikit warga net penasaran dengan kerja di Jepang dan berusaha mencari informasi lowongan kerja (loker) di Jepang.

Tak usah khawatir, berikut 3 situs penyedia lowongan kerja di Jepang yang terpercaya yang dilansir dari artforia.com.

Baca Juga: Tak Ada Peserta Lelang yang Penuhi Syarat, Pemkot Cimahi Tunda Pembangunan Mal Pelayanan Publik

1. Daijob

Daijob bisa menjadi pilihan untuk mencari informasi seputar lowongan pekerjaan di Jepang.
Daijob bisa menjadi pilihan untuk mencari informasi seputar lowongan pekerjaan di Jepang. Tangkapan layar


Daijob bisa menjadi pilihan untuk mencari informasi seputar lowongan pekerjaan di Jepang. Situs Daijob didesain dengan simpel namun memiliki banyak sumber pekerjaan dengan berbagai kategori.

Dalam situs ini tersedia juga fitur pencarian yang detail sehingga anda dapat melihat jelas mengenai informasi lowongan pekerjaan tersebut mulai dari lokasinya, profesi yang anda dapatkan, pembayaran, dan masih banyak lagi.

Baca Juga: Akhir Oktober Ini Ada Libur Cuti Bersama, Tanggap Berapa ya?

2. Career Engine

Career Engine merupakan salah satu situs penyedian informasi lowongan kerja di Jepang.
Career Engine merupakan salah satu situs penyedian informasi lowongan kerja di Jepang. Tangkapan layar


Career Engine merupakan salah satu situs penyedian informasi lowongan kerja di Jepang.

Di situs ini tersedia banyak kategori pekerjaan mulai dari guru bahasa Inggris, IT Programer, dan beberapa pekerjaan dengan kemampuan-kemampuan khusus lainnya.

Situs ini juga telah memberikan catatan syarat dan kebutuhan bahasa dalam setiap posisi pekerjaan yang dipilih, sehingga akan mempersingkat anda dalam memilih sebuah pekerjaan apakah sesuai dan cocok dengan kemampuan anda.

Baca Juga: Kronologis Mobil Terperosok ke Parit Seukuran 1,2 Meter di Sukajadi Kota Bandung

3. Jobs in Japan

Tampilan situs Jobs in Japan
Tampilan situs Jobs in Japan Tangkapan layar


Dengan nama yang simpel dan tampilan website yang menarik, situs ini menawarkan anda banyak pekerjaan-pekerjaan unik atau luar biasa yang mungkin tidak anda temukan di website lainnya.

Seperti misalnya lowongan pekerjaan sebagai pelatih sepakbola, pemandu wisatawan, tester produk dan masih banyak lagi.

Itu dia 3 situs penyedia informasi lowongan kerja di Jepang. Situs tersebut bisa menjadi rujukan ketika anda membutuhkan informasi lowongan kerja di negeri Sakura.***

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x