Diskar PB Kota Bandung Miliki Kinerja yang Luar Biasa, Dapat Apresiasi dari Wali Kota Bandung

- 9 November 2022, 11:30 WIB
Wali Kota Bandung Yana Mulayana saat memberikan apresiasi kepada para petugas di markas Diskar PB Kota Bandung Jalan Sukabumi hari ini Rabu, 9 November 2022.
Wali Kota Bandung Yana Mulayana saat memberikan apresiasi kepada para petugas di markas Diskar PB Kota Bandung Jalan Sukabumi hari ini Rabu, 9 November 2022. /Humas Kota Bandung/

PRFMNEWS - Dalam kurun waktu satu bulan terakhir, petugas Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) Kota Bandung berjibaku keras memadamkan beberapa kebakaran hebat.

Selain memadamkan kebakaran gudang triplek yang dilakukan selama 70 jam, Diskar PB juga bisa dengan cepat memadamkan kebakaran Gedung Bappelitbang Kota Bandung Senin lalu.

Atas kinerjanya itu, Wali Kota Bandung Yana Mulyana memberikan apresiasi kepada para 'Satria Biru' Kota Bandung tersebut.

Baca Juga: Penjambret yang Beraksi di Sadang Serang Akhirnya Ditangkap Polisi

Pasalnya, semua petugas Diskar PB kota Bandung benar-benar memegang prinsip pantang pulang sebelum padam.

Apresiasi itu disampaikan langsung Yana kepada para petugas di markas Diskar PB Kota Bandung Jalan Sukabumi. Kunjungannya ke Kantor Diskar PB hari ini disebut semi-dadakan.

“Saya menyampaikan apresiasi kepada kinerja teman-teman Diskar PB yang sangat luar biasa,” ujar Yana.

Yana mengapresiasi profesionalitas Diskar PB yang cekatan merespons semua kejadian kebakaran di Kota Bandung.

Baca Juga: Selain Jangan Sembrono, Presiden Jokowi Titip 1 Pesan Khusus pada Parpol Terkait Capres-Cawapres Pilihan

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x