Gedung Ikonik di Asia Afrika Ini Dahulunya Toko Kelontong Pertama di Bandung

- 23 Februari 2022, 10:33 WIB
Gedung De Vries merupakan toko serba ada pertama di Kota Bandung.
Gedung De Vries merupakan toko serba ada pertama di Kota Bandung. /RIZKY PERDANA/PRFM


PRFMNEWS - Warga Bandung pasti tidak asing lagi dengan gedung ikonik bergaya arsitektur klasik Eropa yang berada di Jalan Asia-Afrika ini.

Gedung yang ada di pertigaan Jalan Asia-Afrika dan ujung Jalan Braga itu bernama Gedung De Vries.

Sebelum dijadikan sebagai kantor Bank OCBC NISP seperti sekarang, ternyata gedung ini dahulunya adalah toko kelontong pertama di Bandung.

Baca Juga: Bukan Masjid Cipaganti, Ternyata Ini Masjid Tertua di Kota Bandung dan Namanya juga Unik

Seperti diinformasikan akun instagram @humas_bandung, dijelaskan bahwa Gedung De Vries merupakan toko serba ada pertama di Kota Bandung.

Sebelumnya gedung De Vries terletak di utara alun-alun. Pertengahan tahun 2010, bangunan ini kembali dilakukan pemugaran dengan arsitek Ir. David Bambang Soediono.

Toko De Vries pada awalnya dibuka oleh Klass de Vries pada tahun 1895.

Baca Juga: Gedung Museum Pos Kota Bandung Punya Sejarah Panjang

Berdiri pertama di utara Alun-alun Bandung, lalu empat tahun kemudian yakni 1899, toko tersebut dibangun di lokasi sekarang dengan gaya arsitektur Oud Indisch Stijl (klasik indis).

Ciri dari bangunan klasik indis adalah memiliki tiang-tiang kolom berukuran besar.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x