Ada 8 Trayek Bus DAMRI yang Sementara Tidak Beroperasi di Bandung, Ini Rinciannya

- 28 Oktober 2021, 18:40 WIB
Bus Damri
Bus Damri /Damri Bandung

PRFMNEWS - Sedikitnya 8 trayek bus DAMRI untuk sementara tidak beroperasi di wilayah Bandung, Jawa Barat, per Kamis 28 Oktober 2021.

Informasi tentang 8 trayek bus yang dihentikan sementara operasional ini sekaligus menjawab isu yang menyebut DAMRI Cabang Bandung menghentikan semua operasional trayek bus.

Dikonfirmasi PRFM via telepon, Sekretaris Perusahaan DAMRI, Sidik Pramono menyebut ada beberapa trayek dalam Kota Bandung yang sementara tidak beroperasi.

Baca Juga: BRI Gandeng Padi Reborn Pada Kick Off HUT ke-126, Memberi Makna Indonesia

Total 8 trayek bus DAMRI yang sementara dihentikan operasionalnya adalah:

Cicaheum - Cibereum

Ledeng - Leuwipanjang

Dipatikukur - Leuwipanjang

Elang - Jatinangor (via Cibiru)

Dipatikukur - Jatinangor

Baca Juga: Curi HP di Padalarang dengan Modus Pura-pura Pinjam Korek Api, Dua Pelaku Pencurian Terancam 12 Tahun Penjara

Kebon Kalapa - Tanjungsari

Cicaheum - Leuwipanjang

Alun-alun Kota Bandung - Ciburuy.

"Per 28 Oktober 2021, Manajemen DAMRI Bandung memutuskan untuk sementara tidak mengoperasikan armada di 8 rute bus kota," tuturnya saat ON AIR di Radio PRFM.

Sementara itu, DAMRI masih mengoperasikan 3 trayek bus di wilayah Bandung, yakni:

Elang - Jatinangor

Cibiru - Kebon Kalapa

Baca Juga: Aksi Unjuk Rasa Puluhan Emak-emak di Taman Vanda Kota Bandung, Reaksi Netizen Bikin Ngakak

Alun-alun Kota Bandung - Kota Baru Parahyangan.

"Ini hanya segmen bus kota. Karena DAMRI Bandung tetap mengoperasikan secara normal segmen-segmen lainnnya, seperti Angkutan Kota Dalam Provinsi (AKDP), Angkutan Kota Antar Provinsi (AKAP) dan sebagainya," jelas Sidik.***

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x