Pelaku Industri Pariwisata hingga Influencer Diajak untuk Promosikan BIJB Kertajati

- 4 Desember 2023, 12:10 WIB
Kertajati Majalengka masuk 10 kota terpanas di Indonesia 2023 tembus 38 Celcius, suhu terpanas di Indonesia hari ini, sampai kapan hawa panas di Indonesia.
Kertajati Majalengka masuk 10 kota terpanas di Indonesia 2023 tembus 38 Celcius, suhu terpanas di Indonesia hari ini, sampai kapan hawa panas di Indonesia. /Tangkap layar prfmnews

PRFMNEWS - Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat (Jabar) Bey Machmudin meyakini Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati di Majalengka akan semakin berkembang dari waktu ke waktu.

Hanya saja, Bey meminta agar semua stakeholders pariwisata dan influencer terus mempromosikan BIJB Kertajati di Majalengka.

Jika BIJB Kertajati dikenal oleh masyarakat luas, Bey memiliki keyakinan pariwisata di Cirebon, Indramayu, Majalengka, dan Kuningan (Ciayumajakuning) dan wisata di daerah lainnya di Jabar akan semakin berkembang.

Baca Juga: Ada 16 Ribu Tiket Gratis Angkutan Umum Rute Bandara Kertajati, Berlaku Tak Hanya Bagi Penumpang Pesawat

"Jawa Barat sudah memiliki BIJB yang juga peringkat kedua bandara terluas di Indonesia, dan saat ini kami terus promosi. Tentunya, kami sangat berharap dengan kehadiran bapak dan ibu, Kertajati semakin dikenal dan didatangi," ucap Bey.

Pariwisata di Jabar, lanjut Bey, memiliki banyak daya tarik dengan berbagai landscape geografi mulai dari gunung, laut, danau atau situ, hingga dipenuhi dengan aneka ragam kuliner dan fashion.

"Adapun salah satu daya tariknya adalah pariwisata Jabar yang sangat beragam, dari mulai gunung, kuliner, fashion, sampai wisata bahari juga ada," imbuhnya.

Menututnya, kehadiran media sosial sangat banyak dampaknya salah satunya kepada pariwisata.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x