Klarifikasi Tour Guide dan Pengamen yang Terlibat Perselisihan di Tempat Wisata di Lembang, Begini Kata Mereka

- 20 Februari 2023, 07:52 WIB
Pengamen debat dengan tour guide di The Great Asia Afrika Lembang
Pengamen debat dengan tour guide di The Great Asia Afrika Lembang /IG @infobdgbaratcimahi

PRFMNEWS - Viral sebuah video yang memperlihatkan adanya perselisihan antara pengamen dan tour guide di salah satu tempat wisata di kawasan Lembang, Kabupaten Bandung Barat.

Dinarasikan perselisihan tersebut terjadi karena pihak pengamen tidak terima dilarang mengamen di dalam bus pariwisata oleh pihak tour guide.

Salah seorang tour leader yang ada dalam video tersebut, Zen menjelaskan awal mula kejadian perselisihan tersebut.

Baca Juga: Pengamen yang Cekcok dengan Tour Guide di Lembang Buka Suara, Ngaku Sudah Nyanyi Dalam Bus Tapi Disuruh Turun

Diceritakan oleh Zen, awalnya dia bertugas membawa tamu sebanyak 73 tamu ke beberapa tempat wisata di kawasan Bandung pada 14 Februari 2023 lalu.

"Kejadiannya setelah kami beres dari pintu keluar Great Asia Afrika kami ke parkiran. Biasanya tour leader itu sebelum tamunya beres semua kami menyapu dulu ke beberapa tempat dan saya menemukan ada pengamen yang mau masuk ke bus saya, kemudian saya tanya apakah akang (pengamen) sudah izin, dan beliau bilang kepada saya nanti saya izin ke penumpang di dalamnya," kata Zen saat mengudara di Radio PRFM 107,5 News Channel Minggu, 19 Februari 2023.

Mendapat jawaban seperti itu, Zen meminta pengamen tersebut meminta izin kepada dirinya karena dirinya adalah tour leader atau yang bertanggungjawab atas kenyamanan para tamu yang dibawanya.

"Jadi yang namanya bus pariwisata itu bus yang disewa dan berbeda dengan bus AKAP, jadi bus pariwisata itu disewa lebih privat agar lebih nyaman di dalamnya, tidak ada orang asing bahkan ini ada pengamen jadi mereka menggunakan jasa," paparnya.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x