Persib dan Persija Belum Lepas Pemainnya ke Timnas Jelang Piala Asia U-20, STY dan Iwan Bule Bilang Begini

- 9 Februari 2023, 17:30 WIB
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong. Sejauh mana persiapan Timnas menjelang Piala Asia?
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong. Sejauh mana persiapan Timnas menjelang Piala Asia? /Doc/PSSI

Sementara STY mencoba memahami bahwa saat ini klub-klub tersebut tengah bersaing memperebutkan gelar juara Liga 1 Indonesia 2022/2023.

Akan tetapi, pemain yang belum juga hadir di tengah-tengah Timnas U-20 itu merupakan bagian dari kekuatan utama dalam skuad asuhannya tersebut Mereka sangat diperlukan dalam latihan agar program berjalan lancar.

"Belum hadirnya pemain-pemain itu menjadi masalah. Kami tidak bisa berbuat apa-apa di latihan. Saya gelisah dan bingung. Saya memohon sebesar-besarnya bantuan dari klub. Saya benar-benar minta tolong," tutur STY.

Baca Juga: Kapolres Cimahi Bersinergi dengan Ulama untuk Ciptakan Kondusifitas di Cimahi dan Bandung Barat

Adapun daftar empat pemain Persija yang belum bergabung dengan Timnas U-20 ini yakni, Muhammad Ferarri, Alfriyanto Nico, Cahya Supriadi, dan Dony Tri Pamungkas.

Sementara pemain Persib yaitu Kakang Rudianto, Robi Darwis, dan Ferdiansyah Cecep Surya.

Selain para pemain tersebut, ada dua nama lain yang juga belum bersama Timnas U-20 menjalani TC yang berlangsung sejak 1 – 28 Februari 2023, yakni Marselino Ferdinan dan Ronaldo Kwateh.

Mereka berada di luar negeri, di mana Marselino beraktivitas bersama klub barunya di Liga 2 Belgia KMSK Deinze, sedangkan Ronaldo di Turki untuk mengupayakan kelanjutan karier di salah satu klub negara tersebut.

Baca Juga: Persib Bandung Akan Pertahankan Karakter Saat Lawan Bali United

Untuk Marselino, PSSI sudah melayangkan surat kepada KMSK Deinze agar gelandang berusia 18 tahun itu dapat kembali ke Indonesia dan mempersiapkan diri menuju Piala Asia U-20 2023 dan Piala Dunia U-20 2023.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x