Menghadang Wakil Jepang, Ginting Melaju ke Perempat Final Badminton Asia Championships 2022

- 29 April 2022, 10:00 WIB
Anthony Sinisuka Ginting lolos ke babak 16 Besar Badminton Asia Championship 2022.
Anthony Sinisuka Ginting lolos ke babak 16 Besar Badminton Asia Championship 2022. /Twitter @Badminton_Asia



PRFMNEWS – Anthony Sinisuka Ginting berhasil menghadang wakil Jepang dan berhasil melaju ke babak perempat final Badminton Asia Championships atau BAC 2022.

Anthony Sinisuka Ginting atau yang akrab disapa Ginting kembali bangkit di BAC 2022.

Ginting mengahadapi wakil Jepang, Kenta Nishimoto di babak 16 besar. Ginting pun mampu menghadang wakil Jepang dengan rubber game skor 21-14, 13-21, dan 21-13.

Baca Juga: Penangkapan Penjahat Curat di Gerbang Tol Pasir Koja, Sindikat Maling di Rest Area Tol Pulau Jawa Terungkap

Di set pertama, Ginting mampu unggul di interval pertama dengan skor 11-7 Ginting pun kembali menjauhi angka dan mengamankan set pertama dengan skor 21-14.

Set kedua, Ginting harus kalah unggul di interval kedua dengan skor 3-11. Ginting pun belum berhasil mengejar ketertinggalan angka dari Kenta Nishimoto dengan skor 21-13.

Di set penentuan, Ginting kembali menunjukkan performa terbaiknya dengan unggul kembali di interval ketiga dengan skor 11-9. Ginting berhasil mengalahkan Kenta dengan skor akhir 21-13.

Baca Juga: Update Penangkapan Penjahat di Tol Pasir Koja, Polisi Sebut Ada 2 Kelompok Sindikat Maling

Dengan demikian, Ginting berhasil melaju ke babak perempat final menyusul tunggal putra Indonesia lainnya yaitu Jonatan Christie dan Chico Aura Dwi Wardoyo.

Di babak perempat final, Ginting akan bertemu wakil China, Weng Hong Yang. Babak perempat final akan dilaksanakan besok hari, Jumat, 29 April 2022 mulai pukul 15.00 WIB.***

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah