Sri Mulyani akan Ungkap Hasil investigasi Harta Tak Wajar 69 PNS Pekan Depan

- 12 Maret 2023, 08:37 WIB
Menteri Keuangan Sri Mulyani.
Menteri Keuangan Sri Mulyani. /Aprillio Akbar/ANTARA FOTO

PRFMNEWS - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani menyebut hasil investigasi harta tak wajar milik 69 aparatur sipil negara (ASN) bakal diungkap pekan depan.

Mengutip ANTARA, Sri Mulyani mengatakan, jajarannya sedang mellakukan investigasi lebih lanjut.

"Nanti Pak Wamen dan Itjen akan melaporkan kepada publik setelah melapor kepada saya," kata Sri Mulyani.

Baca Juga: Sri Mulyani Siap Tegakkan Hukum di Kemenkeu Bekerja Sama dengan Aparat

Ia menuturkan, pihaknya telah melakukan investigasi selama satu pekan. Investigasi dilakukan terhadap 69 ASN Kemenkeu yang memiliki harta dalam kategori risiko tinggi dan risiko menengah.

Adapun kejanggalan harta milik 69 ASN itu diperoleh usai Kemenkeu melakukan sejumlah identifikasi.

"Informasi dari kami, 29 untuk risiko tinggi dan 68 pegawai yang risiko menengah. Sudah seminggu ini dipanggil dan memperdalam semua yang masuk ke risiko tinggi dan menengah. Risiko rendah bukannya tidak kita perhatikan tapi sekarang ini resource-nya sedang fokus kejar-kejaran dengan waktu," tuturnya.

Baca Juga: Kata Sri Mulyani Tentang Dugaan Transaksi Mencurigakan di Kemenkeu yang Mencapai Rp300 Triliun

Kendati pihaknya menggunakan asas praduga tak bersalah kepada 69 pegawai tersebut, namun ia menegaskan bahwa pihaknya juga menggunakan asas kepatutan dan kepantasan.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x