10 Kata-Kata Penuh Makna Peringati HUT ke-77 RI pada 17 Agustus 2022, Pas untuk Caption di Sosmed

- 9 Agustus 2022, 08:00 WIB
Perjuangan Petugas Dishub pasang bendera merah putih di Tugu Simpang 5 Jalan Asia Afrika Kota Bandung hari ini Selasa, 17 Agustus 2021.
Perjuangan Petugas Dishub pasang bendera merah putih di Tugu Simpang 5 Jalan Asia Afrika Kota Bandung hari ini Selasa, 17 Agustus 2021. /ATCS Dishub Kota Bandung

PRFMNEWS - Berikut 10 macam kata-kata penuh makna untuk peringati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 RI pada 17 Agustus 2022 mendatang, pas buat kamu jadikan caption di sosial media (sosmed).

10 macam kata-kata penuh makna peringati HUT ke-77 RI bisa kalian lihat di bagian bawah artikel berikut ini.

Seperti diketahui bahwa tahun ini Indonesia akan memasuki HUT ke-77 RI, tepatnya pada Rabu, 17 Agustus 2022.

Baca Juga: Kumpulan Ucapan Selamat Hari Kemerdekaan Indonesia

Peringatan HUT RI yang diperingati setiap tanggal 17 Agustus selalu disambut antusias oleh masyarakat Indonesia.

Berpartisipasi dalam kemeriahan HUT RI bisa dilakukan dengan berbagai macam cara, salah satunya yaitu membagikan kata-kata bermakna di sosial media seperti Facebook, Instagram, WhatsApp, Twitter, dan lainnya.

Oleh sebab itu berikut 10 kata-kata bermakna peringati HUT ke-77 RI yang bisa kalian jadikan caption di Sosmed yang dikutip prfmnews.id melalui kanal YouTube Kata Sebening.

Baca Juga: Seduh Ramuan Andalan ini, Batuk dan Pilek Sembuh Kata dr. Zaidul Akbar

1. Ketakutan para pejuang kemerdekaan hanya satu, yaitu ketika anak-anak bangsa lupa pada ibu pertiwi yang telah membesarkannnya.

2. Hati-hati dengan kemerdekaan, jangan sampai lupa menghiasi dengan segala kemajuan dan kebaikan di dalamnya.

3. Kemerdekaan itu ada disini, di jiwa yang selalu merindukan jejak mereka para pejuang dengan doa.

4. Yang diharapkan langit bukan sekedar teduhnya mendung, tapi juga angin. Bukan terhindarnya panas, tapi berkibarnya merah putih di angkasa.

5. Tertutupnya rasa untuk merenungi sejarah dalam penjajahan, itu tanda bahwa nurani hampir mati.

Baca Juga: Selain Bharada E dan Brigadir RR, Bareskrim Sebut Ada 1 Lagi Tersangka Baru Kasus Kematian Brigadir J

6. Mengenang jejak pahlawan itu tumbuh dalam hati yang saat ini mampu bersyukur.

7. Embun pernah curhat kepada fajar, telah lama ia tak lagi mendengar gema takbir di sela desah nafas para pejuang kemerdekaan. Barangkali sedang rindu.

8. Tiada kata yang bisa menafsirkan penderitaan para pejuang kemerdekaan. Tiada pula kata yang bisa menafsirkan dalamnya ikhlas mereka.

9. Dedaunan dan ranting tak hanya diam melihat desah nafas pejuang yang berteduh karena lelah. Ada doa dari semesta dengan bahasa yang tak bisa kita pahami.

10. Tiada perjuangan yang memiliki durasi tangis paling panjang selain panjangnya langkah melawan penjajah.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x