Pendaftaran Mudik Gratis Kemenhub Tahap 2 Dibuka Besok, Angkut 21 Ribu Pemudik

- 17 April 2022, 09:52 WIB
Ilustrasi mudik gratis.
Ilustrasi mudik gratis. /PRFM.


PRFMNEWS - Dirjen Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan (Dirjen Hubdat Kemenhub) Budi Setiyadi, mengumumkan bahwa pendaftaran mudik gratis tahap 2 akan dibuka.

Pelaksanaan pendaftaran mudik gratis tahap 2 akan dilaksanakan pada hari Senin, 18 April 2022.

Diketahui, pendaftaran mudik gratis tahap 2 ini telah menghabiskan dana sebanyak Rp10 milliar dengan bus sebanyak 530 unit.

Baca Juga: Ringkasan Aturan Operasional Angkutan Barang pada Masa Arus Mudik Balik Lebaran 2022

Baca Juga: Mudik Gratis DKI Jakarta Tujuan Sumatera dan Jawa, Ini Cara Daftarnya

"Mudik gratis sekarang sudah pendaftaran tahap kedua, tahap kesatu saya dengan anggaran sekitar Rp10 miliar dengan jumlah bus 530 itu sudah habis," ujar Budi, yang dikutip PMJNEWS.

Dengan dilaksanakannya pendaftaran mudik gratis, Kemenhub bisa memindahkan masyarakat yang berasal dari Jabodetabek ke Jawa Tengah termasuk Jawa Timur dan sebagian Jawa Barat.

Diperkirakan penumpang akan berjumlah 21.000 penumpang dan juga sudah termasuk kendaraan sepeda motor yang diperkirakan 1.100 kendaraan.

Baca Juga: Kemenhub Tambah Kuota Mudik Gratis Hingga 10.080 Orang, Simak Syarat dan Cara Daftarnya

Baca Juga: Begini Cara Daftar Mudik Gratis 2022 yang Diadakan Kemenhub

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah