Selesai Diperiksa Polisi, Rudy Salim Ditanya Perihal Mobil Mewah Ini terkasus Kasus Indra Kenz

- 20 Maret 2022, 08:20 WIB
Rudy Salim, pengusaha otomotif ungkap hal ini saat beres diperiksa sebagai saksi kasus Indra Kenz.
Rudy Salim, pengusaha otomotif ungkap hal ini saat beres diperiksa sebagai saksi kasus Indra Kenz. /Tangkap layar instagram/@_rudysalim


PRFMNEWS - Pengusaha otomotif, Rudy Salim selesai menjalani pemeriksaan sebagai saksi di Bareskrim Polri pada Jumat 18 Maret 2022.

Rudy salim diperiksa sebagai saksi karena dirinya pernah menjual sebuah mobil Tesla kepada Indra Kenz yang statusnya kini sebagai tersangka penipuan investasi Binomo.

Rudy yang didampingi dengan kuasa hukumnya Frank Hutapea, telah menjalani pemeriksaan selama 6 jam, yang dimulai dari pukul 09.30 hingga 15.30 WIB.

Baca Juga: Indra Kenz Punya Niat Mulia yang Belum Terlaksana Loh, Ini Rencananya

Pada pemeriksaan tersebut Rudy diberikan 19 pertanyaan mengenai kasusnya tersebut.

"Sekitar 19 pertanyaan, intinya tentang pernah beli mobil dan mobil itu yang sudah disita. Itu saja," ujar Kuasa Hukum Rudy Salim, Frank Hutapea, yang dikutip dari laman PMJNEWS.

Frank mengungkapkan bahwa Indra Kenz pernah membeli satu unit mobil Tesla dari showroom Prestige Motorcars milik Rudy.

Baca Juga: Rudy Salim Diperiksa Terkait Penjualan Mobil Tesla Kepada Indra Kenz, Akui Pernyataan Ini

Frank juga tidak memberitahukan harga dari mobil Tesla yang pernah dibeli Indra Kenz tersebut.

Frank juga mengungkapkan bahwa Rudy tidak pernah menjual mobil Ferari dan Lamborghini kepada Indra.

"Enggak pernah ya, itu enggak pernah dibeli," ungkapnya.

Baca Juga: Pakar Hukum TPPU: Penerima Uang Doni Salmanan dan Indra Kenz Tak Lapor Potensi Jadi Tersangka

Rudy menegaskan bahwa dirinya tidak pernah berkomunikasi langsung dengan Indra Kenz dan juga saat proses penjualan mobil Tesla, semuanya itu berhubungan langsung dengan sales di showroom tersebut.

Nggak kenal, saya enggak pernah komunikasi langsung. Semua komunikasi (penjualan mobil Tesla) lewat sales, untuk pembeliannya," tegas Rudy.

Perlu diketahui, Indra Kenz pernah membeli kendaraan mewah dari showroom Prestige Motorcars milik Rudy Salim.

Baca Juga: Diperiksa Soal Kasus Binomo, Ayah Indra Kenz Ternyata Direktur Kursus Trading di Medan

Pembelian kendaraan tersebut juga diambil sebagai konten untuk YouTube dan TikTok Indra Kenz.

Indra Kenz resmi ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan penipuan investasi melalui platform Binomo. Ia dijerat Pasal 45 ayat 2 jo Pasal 27 ayat 2 Undang-Undang (UU) Nomor 19 Tahun 2016 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE).

Kemudian, Pasal 45 ayat 1 jo Pasal 28 ayat 1 UU ITE, Pasal 3, 5, 10 UU Nomor 8 Tahun 2010 tentang Pencegahan dan Pemberantasan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU), Pasal 378 KUHP jo Pasal 55 KUHP. Dengan ancaman hukuman 20 tahun penjara.***

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah