Jokowi Tinjau Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung: Akhir Tahun Depan Sudah Bisa Bawa Penumpang

- 19 Mei 2021, 15:44 WIB
Presiden Jokowi meninjau membangunan kereta cepat Jakarta-Bandung, dan mengatakan jika sudah diputuskan, akan diperpanjang sampai Surabaya.
Presiden Jokowi meninjau membangunan kereta cepat Jakarta-Bandung, dan mengatakan jika sudah diputuskan, akan diperpanjang sampai Surabaya. /BPMI Setpres/Lukas/

PRFMNEWS – Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau proyek pembangunan Kereta Api Cepat Jakarta-Bandung yang dikelola PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC), Selasa 18 Mei 2021.

Dalam tinjauannya, Jokowi didampingi Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, Duta Besar Republik Rakyat Tiongkok Xiao Qian, dan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

Menurutnya, progres terkait pembangunan kereta penghubung Jakarta-Bandung ini sudah mencapai 73 persen. Artinya, jika berjalan lancar, mulai akhir tahun 2022 Kereta Cepat Jakarta-Bandung bakal mulai memasuki tahap uji coba.

Diakui Jokowi, lajur kereta sepanjang 142,3 km ini dapat dilintasi dengan waktu tempuh hanya dalam waktu 46 menit saja. Sehingga dapat mempercepat pergerakan orang dari dua kota besar di Indonesia ini.

Baca Juga: Dishub Jawa Barat Usulkan Pemberian Insentif Bagi Pelaku Transportasi Darat

“Pembangunan konstruksi kereta cepat Jakarta-Bandung telah mencapai 73 persen. Jika tak ada halangan, sudah akan diujicobakan pada akhir tahun 2022. Panjang rute kereta cepat ini adalah 142,3 km yang dapat ditempuh hanya dalam waktu 46 menit,” kata dia dalam instagram pribadinya, Rabu 19 Mei 2021.

Sementara itu, Ridwan Kamil menyampaikan tahapan terdekat di tahun depan adalah pemasangan rel dan di akhir tahun 2022 sudah bisa mengangkut penumpang.

Mendampingi Presiden @jokowi untuk melihat progres pembangunan Kereta Api Cepat Jakarta Bandung yang sudah 73%. Awal tahun depan sudah mulai dipasang rel kereta. Jika lancar akhir tahun depan sudah bisa mengangkut penumpang pertama,” kata dia dalam instagramnya @ridwankamil.

Baca Juga: Kabar Baik! Arab Saudi Umumkan Bakal Gelar Ibadah Haji Tahun Ini

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x