MANTAP! Ganjar Pranowo Buka Endorse Gratis Bagi UMKM di Jateng, Jatim, Jabar, DIY, dan Bali

- 25 April 2021, 11:22 WIB
Ganjar Pranowo sebut Nakes jadi prioritas utama vaksinasi di Jateng
Ganjar Pranowo sebut Nakes jadi prioritas utama vaksinasi di Jateng /Dok Humas Pemprov Jateng.

PRFMNEWS - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo membuka layanan endorse alias promosi gratis di instagramnya @ganjar_pranowo. 

Layanan endorse gratis ini sebagai salah satu stimulus bagi UMKM di Indonesia. Pasalnya, promosi ini bisa diikuti oleh UMKM tak hanya di Jawa Tengah, tapi Jawa Barat, Jawa Timur, DI Yogyakarta, dan Bali.

Bahkan, saat ini program yang bertajuk Lapak Ganjar ini sudah masuk edisi ke-41. Pada edisi kali ini, Ganjar membuka endorse bagi pelaku UMKM yang membuat produk berbahan baku daur ulang (recycle).

Baca Juga: Sertifikat Vaksinasi Covid-19 Bisa Dipakai untuk Syarat Perjalanan ke Luar Kota? Ini Jawabannya

Lapak Ganjar, program milik Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo yang memungkinkan UMKM dipromosikan oleh Ganjar Pranowo
Lapak Ganjar, program milik Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo yang memungkinkan UMKM dipromosikan oleh Ganjar Pranowo Pemprov Jateng

"Lapak Ganjar edisi 41 kali ini, Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, memberikan kesempatan bagi pelaku UMKM Produk Recycle di wilayah Jawa Tengah, Jawa Timur, Daerah Istimewa Yogyakarta, Jawa Barat, dan Bali untuk mempromosikan produk unggulannya," kata dia dalam rilis yang diterima PRFM, Minggu 25 April 2021.

Bukan tanpa alasan, Ganjar edisi ke-41 ini diakuinya sebagai salah satu kampanye dalam memperingati Hari Bumi yang jatuh pada 22 April 2021.

Baca Juga: FIX! Kereta Api Jarak Jauh Mulai Tanggal 6-17 Mei 2021 Tak Akan Beroperasi

"Tanggal 22 April, kita selalu memperingati Hari Bumi. Bumi yang menjadi tempat tinggal kita, harus kita rawat dan kita jaga. Caranya pun bermacam-macam, salah satunya dengan mendaur ulang barang yang sudah tak terpakai," tambahnya.

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x