Prabowo-Sandi Jadi Menteri Jokowi, Fahri Hamzah: Apakah Kita Masih Akan Bertengkar?

- 24 Desember 2020, 11:35 WIB
Sandiaga Salahuddin Uno dan Fahri Hamzah. Sandiaga Uno Dapat Ucapan Selamat dari Fahri Hamzah hingga Ungkap Kekecewaan Pada Prabowo
Sandiaga Salahuddin Uno dan Fahri Hamzah. Sandiaga Uno Dapat Ucapan Selamat dari Fahri Hamzah hingga Ungkap Kekecewaan Pada Prabowo //Instagram.com @fahrihamzah/.*/Instagram.com @fahrihamzah


PRFMNEWS - Politisi Fahri Hamzah turut berkomentar terkait Presiden Jokowi yang mengangkat dua lawan politiknya di Pilpres 2019 menjadi menterinya.

Seperti diketahui, Sandiaga Uno baru saja dilantik sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, dan Prabowo Subianto lebih dahulu menjabat Menteri Pertahanan sejak tahun lalu.

Fahri mendukung langkah Jokowi yang menggunakan hak prerogatifnya dengan mengangkat mantan lawan politiknya untuk masuk di jajaran Kabinet Indonesia Maju demi rekonsiliasi.

"Kita perlu persatuan melawan krisis ini," tulis Fahri di akun instagramnya @fahrihamzah, Kamis 24 Desember 2020.

Baca Juga: Akhirnya, Dua Lawan Jokowi di Pilpres 2019 Diangkat Jadi Menterinya

Baca Juga: Jokowi Instruksikan Sandi Benahi 5 Destinasi Wisata Super Prioritas

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Fahri Hamzah (@fahrihamzah)

Namun, masih ada rasa kekecewaan di dirinya, yaitu perseteruan tak kunjung usai. Ia juga kecewa atas hilangnya inisiatif dari Prabowo.

Ia merasa Prabowo tidak nampak menggunakan celah yang ada untuk mendamaikan keadaan. Padahal, menurutnya Prabowo adalah jantung kekuatan oposisi. Harusnya sebagai pejabat polkam Prabowo bisa mengajak pemerintah merangkul oposisi bukan memusuhinya.

Ia melanjutkan, ketika seorang militer aktif secara overaktif berkali-kali ikut campur dalam politik keamanan sipil, Prabowo juga diam. Seharusnya Prabowo mendampingi Jokowi untuk menjelaskan bahwa dalam demokrasi sekarang militer harus berada di belakang.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x