Penjualan Tiket KA Pada Libur Natal dan Tahun Baru 2021 Baru 22 Persen

- 11 Desember 2020, 19:54 WIB
pemesanan tiket kereta api
pemesanan tiket kereta api /PT KAI

PRFMNWES – PT Kereta Api Indonesia (KAI) Persero menyebut hingga Jumat 11 Desember 2020, penjualan tiket kereta pada periode Natal dan Tahun Baru 2021 baru terjual 22 persen atau sebanyak 222.867 tiket.

Periode libur Natal dan Tahun Baru 2021 sendiri berlangsung mulai tanggal 18 Desember 2020 hingga 6 Januari 2021. Menurut VP Public Relations KAI Joni Martinus, tanggal yang dipilih penumpang paling banyak pada 24, 27 Desember 2020 dan 3 Januari 2020.

Joni menegaskan bahwa KAI berkomitmen penuh mempersiapkan layanannya sebaik mungkin, khususnya pada masa libur Natal dan Tahun Baru 2021. Masyarakat tidak perlu ragu untuk menggunakan jasa KAI karena telah menerapkan protokol kesehatan di setiap waktu.

Baca Juga: Minta Habib Rizieq Penuhi Panggilan Polisi, Politisi PDIP Arteria Dahlan: Hormati Proses Hukum!

Baca Juga: Satgas Beberkan Empat Tips Agar Tak Tertipu dan Kena Intimidasi Saat Transaksi Pinjaman Online

“Kami harap minat masyarakat kembali dalam menggunakan moda transportasi kereta api pada masa libur Natal dan Tahun Baru 2021 dengan tetap menerapkan protokol kesehatan secara disiplin,” jelasnya dalam siaran pers, Jumat 11 Desember 2020.

Joni menambahkan, dalam rangka menyambut masa libur Natal dan Tahun Baru 2021, PT KAI mengubah Signage di stasiun menjadi Standar Internasional serta menghadirkan ornamen Natal dan Tahun Baru pada Lokomotif, Kereta, dan Stasiun.

“Seluruh hal tersebut KAI hadirkan dalam rangka meningkatkan pelayanan kepada pelanggan saat berada di stasiun dan dalam perjalanan pada masa libur Natal dan Tahun Baru,” ujarnya.

Baca Juga: Live Malam Ini, Berikut Link Streaming Mega Konser Raja Dangdut Rhoma Irama

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x