Kebun Binatang Bandung Tetap Buka Bagi Pengunjung yang Sehat

- 14 Maret 2020, 16:17 WIB
Pengunjung melihat orang utan di Kebun Binatang Bandung, Jalan Tamansari, Kota Bandung, beberapa waktu lalu.*/DOK PR
Pengunjung melihat orang utan di Kebun Binatang Bandung, Jalan Tamansari, Kota Bandung, beberapa waktu lalu.*/DOK PR /DOK PR

BANDUNG, (PRFM) - Tak seperti Taman Margasatwa Ragunan yang ditutup sementara selama 2 minggu kedepan untuk mencegah penyebaran virus Corona, Kebun Binatang Bandung dipastikan tetap dibuka bagi pengunjung.

Hal itu lantaran, Kebun Binatang Bandung merupakan milik swasta yang sepenuhnya bergantung pada kunjungan wisatawan.

"Kebun Binatang Bandung riil swasta dan bergantung pada tiket dari pengunjung, kita belum bisa bertindak seperti Ragunan yang ditutup selama 2 minggu," kata Markom Bandung Zoological Garden/Kebun Binatang Bandung Sulhan Syafi'i saat On Air di Radio PRFM 107.5 News Channel, Sabtu (14/3/2020).

Baca Juga: Belum Ada Arahan Untuk Dihentikan, Dishub Kota Bandung Tetap Gelar CFD Minggu Ini

Ditengah merebaknya penularan virus Corona, Kebun Binatang Bandung selalu melakukan tindakan preventif. Petugas dengan rutin memeriksa kesehatan satwa. Karyawan yang sedang sakit pun disuruh untuk tidak bekerja dulu.

Merebaknya pandemi virus Corona diakui Sulhan berdampak pada penurunan pengunjung Kebun Binatang Bandung. Pengunjung turun 10 sampai 15% dari biasanya. 

"Pengunjung menurun 10 sampai 15%," kata Sulhan.

Baca Juga: Dewan Sebut Potensi Penyebaran Corona di Transportasi Massal Harus Diantisipasi Serius

Lebih lanjut ia pun mengimbau masyarakat yang sedang sakit untuk sementara tidak berkunjung ke Kebun Binatang Bandung.

"Yang boleh berkunjung yang sehat, kalau merasa sakit, kita minta jangan dulu berkunjung," tandasnya.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x