4 Langkah Make Up Agar Terlihat Lebih Muda

- 27 Oktober 2020, 14:01 WIB
Ilustrasi make up mata
Ilustrasi make up mata /Pexels

PRFMNEWS - Seiring bertambahnya usia, kulit wajah dan penampilan mengalami beberapa perubahan. Permasalahan kulit seperti lingkaran hitam, kulit mengendur dan kerutan mulai bermunculan.


Make up menjadi salah satu jurus untuk menyiasati penampilan agar terlihat lebih muda dan menutupi segala permasalahan kulit. Untuk kamu yang ingin terlihat muda saat menggunakan make up, dikutip dari India Times, berikut ini tips yang harus kamu perhatikan.


1. Fokus Pada Mata
Seiring bertambahnya usia, lingakaran hitam dan garis kerutan pada mata akan semakin bertambah. Oleh karena itu penting untuk memperhatikan mata saat akan mendekorasi wajah dengan make up.


Gunakan concealer ringan untuk tampilan alami dan menutupi lingkaran . Selain itu, hindari bedak tabur yang berkilauan, karena dapat membuat kerutan lebih terlihat.


Dalam pemilihin warana eyeshadow, pilih warna netral pada mata. Dan, untuk membuat mata terlihat hidup, keritingkan bulu mata dan gunakan maskara penambah volume bulu mata berwarna hitam.


2. Buat Alis Lebih Tebal
Alis bisa membuat banyak perbedaan. Tak ada salahnya menggunakan pensil alis untuk membentuk dan mengisi area yang jarang agar alis terlihat lebih tebal. Untuk mencerahkan wajah, tambahkan sedikit highlighter atau concealer di bawah lengkungan.


3. Warnai Bibir Secara Penuh
Seiring bertambahnya usia, bibir akan mengempis dan bahkan menipis. Untuk menyiasatinya, pilih warna lipstick yang terang dan warna yang akan membuat gigi tampak lebih cerah.


Tidak kalah penting, sebelum mengaplikasikan lipstik apa pun, pastikan bibir lembap dan membentuk frame lipstick sesuai bentuk bibir kemudian mengisinya secara penuh.


4. Membuat Warna Pipi Kemerahan
Sedikit tambahan warna merah dari blush on di wajah dapat memberi efek terlihat awet muda. Pilih perona pipi dengan warna merah muda yang lembut atau warna peach dan pastikan warna tersebut cocok dengan warna kulit.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana

Sumber: India Times


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x