Lihat Merchant Baru ShopeePay Minggu Ini untuk Sambut Gajian

- 22 September 2020, 06:50 WIB
Lihat Merchant Baru ShopeePay Minggu Ini untuk Sambut Gajian.
Lihat Merchant Baru ShopeePay Minggu Ini untuk Sambut Gajian. /Tangkapan layar dari instagram.com/shopeepay_id

PRFMNEWS - Sebentar lagi waktunya gajian nih, waktu yang pas untuk jajan dan belanja walau masih di rumah aja. Sesekali untuk mengapresiasi diri setelah bekerja keras selama seminggu bahkan sebulan terakhir. Namun, kalau ada promo cashback hingga 30% lebih menguntungkan bukan? Berikut merupakan daftar merchant baru minggu ini yang pas untuk jajan dan belanja hemat, mulai dari F&B hingga sepatu yang fashionable, dilansir dari instagram @shopeepay_id:

1. URBAN&CO.
URBAN&CO merupakan salah satu toko produk impor yang sering kita jumpai di mall-mall besar di Indonesia dan populer di kalangan wanita. Mulai dari sepatu, tas, hingga aksesoris pun dijual di official store di Shopee maupun di toko offline. Nah, kamu bisa loh belanja sambil dapat cashback dari ShopeePay, tinggal pilih mau beli online di official store Shopee atau mampir ke tokonya ya?

Baca Juga: Pilih Transaksi Digital Selama Masa PSBB, Simak Cara Top Up ShopeePay

2. Godiva
Camilan berbahan dasar coklat khas Eropa ala Godiva memberikan kesan elegan kala menikmati lumernya coklat di mulut. Godiva menyediakan berbagai varian coklat mulai dari dark chocolate dengan rasa khas yang sedikit pahit, white chocolate dan milk chocolate yang menggugah selera. Walau harus sedikit merogoh kantong, tapi dengan promo dari ShopeePay, membuat Godiva semakin lekat di hati dan pikiran kamu loh!

3. FrutO Gelato
Cuaca yang sering panas ini sangat pas ditemani oleh gelato dingin dan manis seperti yang dijual oleh FrutO Gelato. Mulai dari harga Rp15.000, kamu bisa menikmati berbagai varian es krim dari FrutO Gelato yang saat ini berada di kota Jakarta, Surabaya, Makassar, dan Labuan Bajo. Cek instagram @frutogelato untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.

Baca Juga: Nonton Drakor Ternyata Punya Beragam Manfaat Lho!

4. Martabak Golden Memories
Siapa sih yang tidak tergoda dengan kelembutan martabak bercampur lelehan mentega dan diselimuti coklat kacang sebagai topping? Biasanya, godaan ini akan lebih kencang ketika malam hari. Pas banget kalau mencoba martabak dari Golden Memories yang akan membawa kenangan manis setelah menyantapnya. Terdapat variasi martabak telur dan martabak manis yang bisa dipesan menurut keinginan kita. Sesuai dengan taglinenya, ‘Sehatos, Kahartos, dan Teu Boros’, promo cashback dari ShopeePay pastinya membuat kita teu boros alias anti boros! Silakan cek @martabakgoldenmemories_ untuk menemukan outlet terdekat.

5. Wowteg
Rekomendasi terakhir memang bukan termasuk jajanan namun dijamin membuat perutmu super kenyang. Wowteg alias Warteg yang Wow menyajikan menu makanan khas warteg tetapi dipesan secara online dan pastinya transaksi digital dengan ShopeePay juga. Kamu bisa menikmati nasi telor viral dan wow rames yang menjadi makanan populer dari restoran satu ini. Kualitas makanannya tidak perlu diragukan lagi karena wowteg dikelola oleh Sour Sally Group yang mengelola Sour Sally dan Gulu-Gulu loh. Boleh mampir ke instagram @wowtegid untuk informasi lebih lanjut.

Baca Juga: Rekomendasi Makanan dan Minuman Saat Musim Hujan

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x