Resep Telur Dadar Barendo khas Padang, Menu Praktis untuk Sahur yang Simpel dan Enak

- 1 April 2023, 14:33 WIB
resep telur barendo khas Padang untuk menu sahur
resep telur barendo khas Padang untuk menu sahur /YouTube CR COOK

Cara membuat

1. Tumis bumbu halus hingga harum.

2. Campurkan bumbu halus, telur bebek, bawang merah, tepung terigu, seledri, daun jeruk, daun bawang, daun kunyit dan merica di dalam mangkuk. Tambahkan kaldu ayam bubuk dan aduk hingga semua bahan tercampur dengan rata.

3. Panaskan minyak di wajan anti lengket, lalu isi dengan bahan telur. Goreng telur hingga matang di kedua sisinya.

Baca Juga: Bupati Bandung Sebut Pembatalan Piala Dunia U-20 di Indonesia oleh FIFA Sumbang Hikmah Positif

4. Angkat dan sajikan.

Pastikan untuk menyiram bagian atas telur dengan minyak, ya agar bagian atas telur lebih cepat matang. Jangan lupa juga untuk membolak-balik telur dadar berenda hingga matang.

Setelah matang tiriskan sebentar lalu telur berenda siap disajikan. Paling nikmat menikmati telur berenda bersama dengan nasi hangat dan juga sambal. Dimakan begitu saja juga sudah enak, kok.

Nah, itulah tadi resep telur barendo khas Padang yang enak dan bikin ketagihan. Bagaimana, mudah bukan cara membuatnya? Kalian bisa mempraktikkannya untuk menu sahur nanti. Selamat mencoba, ya.***

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x