5 Bahan Herbal Ini Ampuh Melancarkan Menstruasi yang Tidak Teratur, No 2 dan 3 Banyak Manfaatnya

- 17 Juli 2022, 14:30 WIB
Ilustrasi haid atau menstruasi.
Ilustrasi haid atau menstruasi. /PIXABAY/Saranya7

Jahe telah lama dikenal sebagai salah satu jenis rimpang yang memiliki manfaat yang luar biasa bagi kesehatan.

Salah satunya untuk melancarkan menstruasi dan juga dapat membantu mengurangi rasa nyeri saat sedang menstruasi.

3.       Kunyit

Selain jahe, kunyit juga dapat dikonsumsi untuk melancarkan menstruasi. Ini karena kunyit sendiri memiliki kandungan kurkumin yang dapat membantu peradangan pada tubuh.

“Tidak hanya itu,  kunyit juga bisa membantu meredakan nyeri, dan juga dapat memperbaiki mood,” tambah dr. Saddam Ismail.

4.       Kayu manis

Kayu manis dapat digunakan sebagai bahan alami yang dapat membantu untuk melancarkan menstruasi.

Cara menggunakannya juga cukup mudah, kayu manis bisa diseduh dengan air panas lalu setelah hangat air seduhan tersebut bisa langsung diminum atau ditambahkan pemanis seperti madu untuk tambahannya.

5.       Nanas

Buah nanas dikenal sebagai salah satu buah yang dapat membantu melancarkan menstruasi. Ini dikarenakan pada buah nanas terdapat enzim yang bisa membantu untuk mengurangi peradangan dan juga rasa nyeri saat haid.***

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah