Dampak Stres Bagi Kesehatan Tubuh, Jangan Disepelekan

- 16 Maret 2022, 11:20 WIB
Ilustrasi stres.
Ilustrasi stres. /Pexels/Pedro Figueras

PRFMNEWS – Mungkin diantara kita pernah atau bahkan ada yang sering mengalami stress.

Stres bisa disebabkan oleh banyak hal, bisa dari pekerjaan, lingkungan, atau karena masalah-masalah lain.

Dikutip dari Cleveland Clinic, stres merupakan reaksi yang normal dimiliki oleh tubuh ketika terjadi perubahan, yang menghasilkan respon fisik, emosional, dan intelektual.

Seperti dilaporkan oleh laman Mayo Clinic, efek umum stres terbagi menjadi 3, yaitu efek pada tubuh, pada suasana hati, dan prilaku.

Baca Juga: Jurus Sehat Mengatasi Masalah Alergi, Simak Penjelasan dr. Zaidul Akbar Berikut Ini

Efek pada tubuh yaitu seperti sakit kepala, nyeri otot, sakit dada, kelelahan, perubahan gairah, sakit perut dan masalah tidur.

Sedangkan efek stres pada suasana hati yaitu bisa menyebabkan kecemasan, gelisah, kurang fokus, merasa kewalahan, iritabilitas atau kemarahan, kesedihan dan depresi.

Lalu efek stres pada perilaku yaitu makan berlebihan atau kurang makan, ledakan kemarahan, penyalahgunaan obat atau alkohol, penarikan sosial, dan jarang olahraga.

Lalu apa saja konsekuensi stres jangka panjang? Seperti dilaporkan oleh laman WebMD yaitu bisa berakibat pada masalah kesehatan mental, penyakit kardiovaskular, masalah menstruasi, disfungsi seksual, masalah pada pada kulit dan rambut, serta masalah gastrointestinal seperti GERD.

zBaca Juga: Bagaimana Pola Hidup untuk Penderita Kanker Serviks? Simak Penjelasan dr. Zaidul Akbar Ini

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x