Kaya Akan Vitamin, Berikut 5 Khasiat Buah Kersen untuk Kesehatan

- 4 Desember 2020, 20:37 WIB
Ilustrasi pohon kersen. (logee’s tropical plants)
Ilustrasi pohon kersen. (logee’s tropical plants) /Pixabay



PRFMNEWS - Mungkin Anda pernah mendengar buah kersen. Setiap daerah memiliki penyebutan yang berbeda terhadap buah ini.

Biasanya buah ini sering terlihat di pinggir jalan. Buah kersen memiliki ukuran yang kecil seperti ceri. Buah ini sangat mudah tumbuh di lingkungan tropis.

Memiliki nama latin Muntigia Calabura, kersen ternyata memiliki khasiat yang baik untuk kesehatan.

Baca Juga: Pemkot Bandung Dukung Pengembangan e-Sport

Baca Juga: Sinopsis Bus 657 yang Tayang Sesaat Lagi di Bioskop Trans TV

Berbagai penelitian telah menemukan khasiat dari buah kersen. Dikutip prfmnews.id dari Lifehack, berikut sejumlah khasiat buah kersen.

1. Sumber vitamin C

Kandungan vitamin C terdapat dalam berbagai buah dan sayur termasuk di dalam buah kersen. Di dalam 1 gram buah kersen terdapat 150 miligram vitamin C.

Seperti yang diketahui bahwa vitamin C memiliki beragam manfaat yang baik bagi tubuh seperti mencegah flu dan pilek dan lainnya.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Liga Inggris Pekan ke-11, Ada Big Match Tottenham vs Arsenal, Liverpool, MU, Chelsea

Baca Juga: Akibat Buruk Suka Mengikat Rambut Terlalu Kencang

2. Membantu meredakan sakit asam urat

Buah kersen dapat membantu dalam meredakan nyeri yang dialami saat asam urat menyerang.

Meskipun begitu asam urat tidak dapat menyembuhkan asam urat dengan sendirinya.

Asam urat sendiri merupakan penyakit yang disebabkan oleh makanan tertentu seperti berzat purin tinggi seperti jeroan, seafood, daging merah dan sebagainya serta sedikit dalam mengonsumsi air putih. Gejala yang terjadi yaitu nyeri pada sendi dan panas.

3. Meredakan sakit kepala

Kersen dapat meredakan sakit yang menyerang pada kepala. Ketika sakit kepala menyerang terjadi penyempitan pada pembuluh darah.
Dengan mengonsumsi buah kersen pembuluh darah dapat kendur sehingga aliran darah dapat kembali normal seperti sedia kala.

Baca Juga: 24 Pusat Perbelanjaan Patuhi Prokes, Mini Market dan Sentra Industri Masih Ada yang Abai

Baca Juga: Ditutup 14 Hari ke Depan, Ini Jadwal Buka Tutup Jalan Dipatiukur Kota Bandung

4. Bermanfaat bagi penderita diabetes

Buah kersen dapat direkomendasikan bagi para penderita diabetes. Penderita diabetes harus selalu mengontrol kadar gula darah dalam tubuh agar tidak naik.

Sehingga penderita diabetes sering menggunakan obat atau suntik insulin untuk menurunkan.

Mengonsumsi buah kersen secara teratur dapat membantu dalam menurunkan gula darah dalam tubuh.

5. Antioksidan kuat

Di dalam buah yang mungil ini terdapat antioksidan yang cukup kuat. Antioksidan ini memiliki peranan yang cukup penting untuk kesehatan tubuh. Berbagai penyakit dapat ditangkal dan dicegah dengan antioksidan.*** (Dwi Nurul Hasanah/JOB)

Editor: Rian Firmansyah

Sumber: Life hack


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x