Buah Ini Ampuh Atasi Nyeri Sendi Akibat Berat Badan Lebih, Kata dr Zaidul Akbar

19 September 2022, 20:00 WIB
Buah kolang kaling /zonapriangan.com /Rachmat Iskandar ZP

PRFMNEWS - Kelebihan berat badan bisa berakibat nyeri persendian terutama di bagian lutut.

Perut buncit atau berat badan berlebih ternyata bisa membuat lutut bermasalah, untuk mengatasinya ada resep yang sangat berkhasiat mencegah nyeri persendian dengan buah alami.

Buah alami mengatasi nyeri persendian ternyata banyak tersebar di seluruh Indonesia, dengan begitu tidak harus khawatir jika mengalami nyeri sendi karena kelebihan berat badan.

Baca Juga: Ini Resep Herbal yang Dianjurkan dr. Zaidul Akbar untuk Mengatasi Sakit Kaki dan Tulang, Enak dan Sehat

Sendi merupakan salah satu dari banyaknya bagian terpenting bagi tubuh, Karena badan dapat bergerak dan melangkah sebab adanya sendi yang sehat.

Untuk itu, jika mempunyai masalah nyeri sendi sebaiknya harus sering-sering mengkonsumsi buah ini karena manfaatnya sangat baik bagi sistem gerak pada sendi tersebut.

Namun, perlu diketahui buah apa yang dimaksud untuk mengatasi nyeri sendi yang selama ini belum diketahui.

Dikutip dari youtube pewaris para nabi, dr. Zaidul Akbar memaparkan beragam manfaat yang terkandung pada buah-buahan salah satunya bisa menyembuhkan atau mencegah nyeri sendi.

Baca Juga: Polisi Cari Keluarga Mayat Laki-Laki Bertato dan Tanpa Identitas yang Ditemukan di Sungai Citarum Jumat Lalu

Memiliki nyeri di persendian tidak harus dipijat, karena sudah ada solusi terbaik yang dr Zaidul Akbar berikan untuk mengatasi nyeri sendi.

“Sehingga nanti kalau orang misalkan masalah di sendinya, kalua berdasarkan konsep ini sebenernya simpel ngobatinnya ko. Makan kolang-kaling,” tutur dr. Zaidul Akbar, dikutip prfmnews.id hari Senin, 19 September 2022.

Buah kolang-kaling cukup ampuh untuk mengobati nyeri sendi, hal ini ditegaskan langsung dokter sekaligus pendakwah yakni dr Zaidul Akbar di sebuah kanal youtube.

Dengan menggunakan kolang-kaling, nyeri sendi bisa sembuh seketika tanpa harus menggunakan obat-obatan kimia.

Baca Juga: Ferdy Sambo Tidak Akan Hadir pada Sidang Banding Pemecatannya

Untuk lebih tepatnya, mengobati nyeri sendi bisa mujarab bukan hanya kolang-kaling saja. Namun dengan beberapa bahan alami seperti jahe dan rumput laut maka permasalahan sendi bisa sembuh seketika.

“ Tambahkan dengan rumput laut, tambahkan dengan jahe. Jadi jahenya dibikin air wedang lalu masukin kesitu kolang-kalingnya, masukan situ rumput lautnya,” pungkasnya.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Tags

Terkini

Terpopuler