Sebelum Lawan Persis Solo, Pemain Persib Wajib Ikut Latihan Dua Kali Sehari

- 11 Januari 2024, 15:00 WIB
Suasana latihan Persib Bandung di stadion Persib, Kota Bandung, Rabu, 10 Januari 2024.
Suasana latihan Persib Bandung di stadion Persib, Kota Bandung, Rabu, 10 Januari 2024. /Ofisial Persib Bandung

PRFMNEWS - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak mengagendakan dua sesi latihan dalam sehari.

Program latihan dua kali sehari itu diberikan untuk memantapkan kesiapan tim Persib Bandung menatap pertandingan lanjutan Liga 1 2023/2024.

Laga terakhir, Persib Bandung bertanding kontra Bali United pada 18 Desember 2023 lalu.

Baca Juga: Persib Bakal Latihan 2 Kali Sehari di Jeda Kompetisi yang Panjang

Setelah jeda akhir tahun, Pangeran Biru akan kembali bertanding melawan Persis Solo, 4 Februari 2024 mendatang.

"Ya kami akan melakukan latihan sebanyak dua kali sehari dalam beberapa hari," ungkap Bojan Hodak.

Bojan Hodak menganggap jeda kompetisi kali ini sebagai pramusim lagi.

Dikatakan Bojan Hodak, situasi tersebut menjadi tantangan buat timnya. Apalagi, setelah laga kontra Persis, Liga 1 2023/2024 akan kembali jeda.

Baca Juga: Kamu Berada di Luar Kota? Begini Cara Pindah TPS Pemilu 2024

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x