Umuh Optimis Liga 1 2020 Berjalan Tanpa Pengaturan Skor

- 26 Februari 2020, 16:23 WIB
MANAJER Persib Bandung Umuh Muchtar menatap kompetisi Liga 1 2020 dengan penuh optimis.*
MANAJER Persib Bandung Umuh Muchtar menatap kompetisi Liga 1 2020 dengan penuh optimis.* /ELLY/FORUM WARTAWAN PERSIB

BANDUNG, (PRFM) - Manajer Persib Bandung Umuh Muchtar menatap kompetisi Liga 1 2020 dengan penuh optimis. Ia menilai keberadaan Satgas Anti Mafia Bola bakal membuat kompetisi sepakbola tertinggi di Indonesia itu berjalan lancar. Ia yakin, tidak akan ada lagi praktik pengaturan skor.

Umuh percaya Kasatgas Anti Mafia Bola, Brigjen Pol Hendro Pandowo bakal mengungkap dan memproses pelaku pengaturan skor. Ia juga yakin kepemimpinan M. Iriawan sebagai Ketua Umum PSSI mampu mengatasi persoalan mafia bola yang selama ini kerap menghantui sepakbola Indonesia.

"PSSI dipimpin pak Iwan Bule (M. Iriawan-red), dan ada pak Hendro sebagai Kasatgas Mafiabola, saya sangat tahu mereka, mudah-mudahan bisa menindak tegas (pengaturan skor)," kata Umuh saat On Air di Radio PRFM 107.5 News Channel, Rabu (26/2/2020).

Baca Juga: Shopee Liga 1 2020 Resmi Dilaunching

Umuh mengatakan, praktik pengaturan skor bisa dilihat dari kepemimpinan wasit di lapangan. Jika ada wasit yang bermain, maka suatu pertandingan ia nilai sudah diatur.

"Intinya ada di wasit, mudah-mudahan jika ada wasit yang berbuat bisa cepat ditangkap dan diproses," katanya.

Baca Juga: Eko Maung : Pemberian Surat Rekomendasi Kepada PT LIB Merupakan Bentuk Hadirnya Negara dalam Sepak Bola

Umuh pun meminta pihak-pihak yang masih melakukan praktik pengaturan skor untuk sadar. Karena ia yakin, praktik kotor tersebut bakal terus terungkap.

"Saya minta orang-orang yang masih bercokol termasuk tersangka-tersangka (pengaturan skor) agar insyaf, sadar. Jangan macam-macam karena pasti akan terungkap," katanya.

Baca Juga: PT LIB Naikan Subsidi untuk Peserta Liga 1 2020

Lebih lanjut ia pun meminta dukungan dan doa bobotoh agar Persib kembali berjaya di musim ini. Ia juga meminta dukungan agar manajemen Persib lebih baik dalam mengelola klub kebanggan Jawa Barat itu.

"Doakan Persib agar bisa jadi juara, dan tidak ada gontok-gontokan yang bertentangan. Dukung manajemen juga, insya Allah akan lebih baik," katanya. 

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah