Launching Persib 2020 Diwarnai Aksi Boikot Wartawan

- 25 Februari 2020, 20:07 WIB
FORUM Wartawan Persib melakukan aksi boikot di tengah acara launching tim Persib 2020 di Harris Festival Citylink, Kota Bandung, Selasa, 25 Februari 2020.*
FORUM Wartawan Persib melakukan aksi boikot di tengah acara launching tim Persib 2020 di Harris Festival Citylink, Kota Bandung, Selasa, 25 Februari 2020.* /MUHAMAD FAUZI/PRFM

BANDUNG, (PRFM) - Di tengah suasana launching tim Persib untuk Liga 1 2020 yang berlangsung di Harris Festival Citylink, Kota Bandung, Selasa (25/2/2020), Forum Wartawan Persib melakukan aksi boikot karena tidak dizinkan untuk meliput acara tersebut. Mereka mengembalikan id card kepada pihak panitia.

Perwakilan Forum Wartawan Persib Endra Kusuma mengatakan, aksi tersebut dilakukan lantaran dari awal mereka tidak diberi kepastian oleh media officer Persib. Wartawan baik tv, foto, maupun radio dilarang untuk mengambil gambar pada saat acara berlangsung.

"Tindakan awal untuk boikot karena udah tidak ada kejelasan dari PT (PT PBB), dari awal kita dapet email undangan peliputan acara, tapi kemarin malam ada lagi info bahwa anak tv, radio, foto itu ga bisa liputan," kata Endra kepada PRFM.

Baca Juga: Link Streaming Launching Tim dan Jersey Persib 2020

Endra mengatakan, pihaknya sempat melakukan lobi dengan media officer Persib, namun terkesan dihambat. Ia menjelaskan, aksi boikot ini merupakan puncak dari kekesalan para rekan jurnalis sejak musim 2018 silam.

"Dari tahun 2018 udah terjadi seperti itu (pembatasan peliputan)," katanya.

Menurutnya, apa yang dilakukan terhadap para rekan jurnalis tersebut mengekang kreativitas mereka. Mereka menunggu itikad baik dari manajemen Persib agar masalah tersebut segera selesai. 

Baca Juga: Sungai Cipunegara Meluap, 8 Kecamatan di Subang Terendam Banjir

"Forum (Forum Wartawan Persib) kita tunggu dari PT (PT PBB), ada keinginan untuk menyelesaikan masalah ini, apalagi kompetisi mau dimulai. Kita harap ada kepastian, misal ada pembatasan peliputan itu alasannya apa," tandasnya.

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah