Bisa Sewa Tenda, Sensasi Kemping di Puncak Bogor Saat Libur Lebaran dengan Tarif Murah Meriah

- 15 April 2024, 18:30 WIB
Bukit Cita-cita
Bukit Cita-cita /Instagram @yudi.pix

Sementara tarif parkir kendaraan sepeda motor dipatok Rp5.000 per malam atau per sekali parkir dan Rp10.000 untuk mobil per malam atau per sekali parkir.

Pengelola destinasi itu pun menyediakan sewa peralatan kemah dengan lengkap, namun jumlahnya terbatas. Untuk biaya sewa tenda dan lain-lain, dapat langsung menghubungi kontak 087775333628.

Baca Juga: Anti Dompet Jebol, Ini 7 Tempat Wisata Murah Meriah di Bandung, Ada Fasilitas Alat Gym hingga Skuter Listrik

Dari pengakuan sejumlah pengunjung yang berkemah di Bukit Cita-Cita, mereka mengaku sengaja datang dari berbagai daerah di wilayah Jabodetabek untuk menikmati pemandangan alam kawasan Puncak sambil mendirikan tenda.

"Saya pilih ke sini karena lebih tenang. Ke sini nggak terencana, jadi dadakan aja," kata salah seorang wisatawan asal Bogor, Abdul (26), Minggu 14 April 2024.

Walaupun mendadak, Abdul yang berangkat dari Tangerang dengan menggunakan sepeda motor itu telah membawa peralatan kemah secara pribadi. Mulai dari tenda, matras, kantung tidur, hingga makanan dan minuman, serta alat masak.

Baca Juga: Usai Pungli Parkir Viral, Standar Operasional Masjid Raya Al Jabbar Diperbaiki

Seorang wisatawan lainnya, Firrizqi Nur (23), mengaku pada Lebaran 2024 ini sudah berencana untuk menghabiskan waktu liburannya untuk berkemah. Di tahun-tahun sebelumnya, dia kerap lebih memilih berkunjung ke pantai di waktu libur Lebaran.

"Saya ke sini karena lagi ingin, karena sudah lama juga nggak camping," kata pemuda asal Tangerang tersebut.

Ia mengatakan memilih untuk berkemah karena ingin merasakan lingkungan alam di ketinggian yang menyuguhkan pemandangan. Selain itu, dia memilih destinasi tersebut untuk berkemah karena rekomendasi dari temannya.

"Kalau ke sini ya mungkin perlu persiapan juga, karena harus sedikit mendaki bukit sampai ke tempat perkemahan," kata dia.***

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah