Lantik 3 Pj Kepala Daerah di Jabar Hari ini, Bey Machmudin: Jangan Sampai Masyarakat Mengeluh

- 4 Desember 2023, 19:30 WIB
Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin saat lantik 3 pj kepala daerah Senin, 4 Desember 2023.
Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin saat lantik 3 pj kepala daerah Senin, 4 Desember 2023. /Humas Jabar/

PRFMNEWS - Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat (Jabar) Bey Machmudin melantik tiga penjabat bupati dan wali kota di Gedung Sate, Kota Bandung pada hari ini, Senin 4 Desember 2023.

Tiga kepala daerah di Jabar yang dilantik yaitu Pj Bupati Karawang Aep Syaepuloh, Pj Bupati Kuningan Iip Hidajat, Pj Wali Kota Banjar Ida Wahida. Usai melantik, Bey Machmudin meminta para pj tersebut mampu menjalankan tugas mereka dengan penuh integritas.

"Saya percaya Saudara-Saudari akan melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya, sesuai dengan tanggung jawab yang diberikan, serta menjalankan amanah dengan penuh integritas, transparansi, dan berkelanjutan," kata Bey dalam momen pelantikan tersebut.

Baca Juga: Penjelasan Pemprov Jabar soal 40 ODGJ Asal Bandung Dititipkan ke Panti Rehabilitasi di Cilacap

Bey juga menitipkan sejumlah pesan khusus kepada pj bupati Kuningan, pj bupati Karawang dan pj wali kota Banjar tersebut. Salah satu yang ditekankan adalah agar mereka menjadi pemimpin yang mendengar dan merespons kebutuhan masyarakat, serta berperan aktif dalam pembangunan berkelanjutan dan berwawasan lingkungan.

“Sebagai penyelenggara pemerintahan, Bapak dan Ibu yang baru saja dilantik hari ini harus mampu memberikan respons tepat kepada masyarakat, serta jangan sampai masyarakat mengeluh adanya masalah di lapangan yang tidak diselesaikan,” ungkap Bey.

Tak lupa dia juga mengingatkan agar mereka melaksanakan dan mengimplementasikan deklarasi Jabar Aman, Netral, dan Tenang (Anteng) serta Jabar Aman, Kondusif dan Rukun (Akur) dalam Pemilu Serentak 2024.

"Mohon agar deklarasi tersebut tidak hanya seremoni, tetapi diterapkan dalam pelaksanaannya. Bapak dan Ibu yang dilantik hari ini juga tentu harus menjamin pelaksanaan Pemilu 2024 dengan aman damai dan lancar dan menjaga netralitas ASN, TNI, dan Polri," jelas dia.

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x