Pemprov Jabar Janji Lunasi Hutang Petani Milenial Pekan Depan

- 3 Februari 2023, 07:20 WIB
Kepala Biro Perekonomian Setda Jabar, Yuke Mauliani Septina saat memberikan penjelasan mengenai polemik program petani milenial di Gedung Sate Kamis, 2 Februari 2023.
Kepala Biro Perekonomian Setda Jabar, Yuke Mauliani Septina saat memberikan penjelasan mengenai polemik program petani milenial di Gedung Sate Kamis, 2 Februari 2023. /Tommy Riyadi/

Baca Juga: Ridwan Kamil Tanggapi Cuitan Viral Mengenai Petani Milenial

"Itu kan 18 peserta yang dapat KUR kali Rp50 juta. Itu kewajiban pokoknya. Jadi kreditnya itu Rp900 juta sebagai modal untuk petani," kata Nurfais.

Nurfais menjelaskan, skema pembayaran hutang tidak semuanya dari PT Agro Jabar. Kata dia, CV Minaqu Indonesia selaku pihak ketiga pun akan ikut bertanggungjawab dan sudah berkomitmen untuk menyelesaikan polemik ini.

"Iya ada progres mereka dari mereka juga. Jadi Minaqu membayarkan juga," katanya.

Sebelumnya, anggota Petani Milenial, Rizky Anggara mengatakan, ada beberapa kekacauan dalam program ini. Pertama banyak anggota yang terlilit hutang karena offtaker CV. Minaqu Indonesia belum menjual hasil panen yang mengakibatkan anggota dikejar oleh pihak bank.

Petani Milenial sudah empat kali memanen tanaman hias dengan nilai penjualan mencapai angka sekitar Rp1,3 miliar. Sayangnya, hasil panen yang harusnya diterima oleh para petani itu tak kunjung dibayar oleh CV. Minaqu Indonesia.

Baca Juga: Jerit Peserta Program Petani Milenial yang Merasa Harus Bekerja Sendiri untuk Hadapi Banyak Masalah

Selain itu, para peserta diketahuinya banyak yang dikejar utang oleh bank. Setiap peserta juga ditagih utang senilai Rp50,2 juta. Kondisi ini terjadi lantaran offtaker tak membayar hasil panen. Dia kemudian menganggap Pemprov Jabar lepas tangan.

"Pemprov seakan gak mau tau sama persoalan ini bahkan Pemprov bikin gelombang yang baru sampai gelombang 10, padahal kan yang gelombang yang 1 aja belum beres. Alhasil, nama kami tercoreng dari perbankan," kata dia.***

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x