Petugas Naik Moge Siap Urai Macet Libur Lebaran 2022, Bupati Bogor: Selamat Bertugas Tim URC Mandala

- 26 April 2022, 09:00 WIB
Tim URC Mandala yang akan bertugas naik moge saat bertindak mengurai kemacetan masa mudik dan libur Lebaran 2022 di wilayah Kabupaten Bogor pada arus mudik balik Lebaran 2022.
Tim URC Mandala yang akan bertugas naik moge saat bertindak mengurai kemacetan masa mudik dan libur Lebaran 2022 di wilayah Kabupaten Bogor pada arus mudik balik Lebaran 2022. /Pemkab Bogor

PRFMNEWS – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor membentuk tim petugas naik motor gede (moge) bernama Tim Unit Reaksi Cepat (URC) Mandala untuk bantu mengurai kemacetan masa mudik dan libur Lebaran 2022.

Peresmian Tim URC Mandala yang akan bertugas naik moge saat bertindak mengurai kemacetan masa mudik dan libur Lebaran 2022 di wilayah Kabupaten Bogor dilakukan di Lapangan Tegar Beriman, Cibinong pada Senin, 25 April kemarin.

Jadwal Tim URC Mandala yang terdiri dari 25 petugas bermoge itu akan terjun dalam pengamanan lalu lintas (lalin) dan angkutan selama momen Lebaran di wilayah rawan macet di Kabupaten Bogor mulai 25 April – 9 Mei 2022.

Baca Juga: Tinjau Distribusi BLT Minyak Goreng di Jakarta, Jokowi: Tolong Jangan Dipakai Beli Pulsa

Baca Juga: Anthony Ginting Bertekad Bangkit di Kejuaraan Asia 2022

Tim URC Mandala ini merupakan salah satu program inovasi dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bogor. Saat bertugas, tim bermoge ini akan bersinergi dan berkolaborasi dengan jajaran Satlantas Polres Bogor yang tersebar di 10 titik posko.

Saat peresmian tersebut, Bupati Bogor Ade Yasin meminta TIM URC Mandala bisa lebih cepat dan tanggap menangani masalah lalu lintas serta angkutan jalan demi meningkatkan kenyamanan pemudik di masa Lebaran 2022.

“Saya ucapkan selamat bertugas untuk seluruh personel yang terlibat, yaitu 327 petugas Pam Lalin pengendalian operasional dan 300 petugas tambahan yang bertugas di terminal, teknisi PJU, operator ITS, petugas ramp check, dan petugas pengawasan parkir di wilayah Kabupaten Bogor," ujarnya, dikutip prfmnews.id dari laman Pemkab Bogor.

Baca Juga: Jasa Marga Catat Sebanyak 445.994 Kendaraan Telah Meninggalkan Jabotabek Hingga H-8 Lebaran

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x