Gempa Bumi Landa Kabupaten Bandung, Tidak Berpotensi Tsunami

- 13 Juni 2020, 06:25 WIB
ilustrasi gempa.
ilustrasi gempa. /PRFM


BANDUNG, (PRFM) - Gempa bumi dengan magnitudo 3,4 melanda wilayah Kabupaten Bandung.

Menurut catatan BMKG, gempa terjadi pada Jumat (12/6/2020) pukul 21.59 WIB.

Baca Juga: Terkait Surat Rekomendasi dalam PPDB, Kepala Sekolah SMK Negeri 4 Bandung: Ini Bukan Pertama Kali

Titik koordinat gempa berada di 7,80 Lintang Selatan dan 107,27 Bujur Timur, atau tepatnya berlokasi di Laut pada jarak 91 km BaratDaya KAB-BANDUNG-JABAR pada kedalaman 25 kilometer.

Gempa bumi yang terjadi di Kabupaten Bandung malam tadi tidak berpotensi menimbulkan tsunami.

"Kepada masyarakat dihimbau agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya," tulis BMKG dalam keterangan resmi yang diterima Redaksi, Jumat malam.

BMKG turut melaporkan, gempa bumi ini dirasakan di wilayah Banjarwangi serta Cisompet Kabupaten Garut.

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x