16 Anggota GMBI yang Demo di Polda Jabar Kemarin Positif Narkoba

- 28 Januari 2022, 06:47 WIB
Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Ibrahim Tompo paparkan data usai unjuk rasa Ormas GMBI yang berakhir ricuh di Mapolda Jabar, Kota Bandung, Kamis 27 Januari 2022 sore
Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Ibrahim Tompo paparkan data usai unjuk rasa Ormas GMBI yang berakhir ricuh di Mapolda Jabar, Kota Bandung, Kamis 27 Januari 2022 sore /Dok Humas Polda Jabar.

PRFMNEWS – Kepolisian menemukan 16 orang anggota Ormas GMBI yang melakukan aksi unjukrasa di Mapolda Jabar Kamis, 27 Januari 2022 kemarin positif narkoba.

Dalam keterangan Polda Jabar disebutkan, 16 orang anggota GMBI yang positif narkoba merupakan bagian dari 725 anggota GMBI diamankan petugas usai demo kemarin berujung ricuh.

Awalnya tujuan dari aksi tersebut untuk mempertanyakan proses hukum anggota GMBI yang terbunuh di Kabupaten Karawang pada Tahun 2021 silam.

Baca Juga: Polda Jabar Paparkan Data Usai Unjuk Rasa GMBI yang Berakhir Ricuh di Bandung, Lebih dari 700 Orang Diamankan

Kini, 16 orang anggota GMBI yang dinyatakan positif narkoba langsung diamankan oleh Direktorat Reserse Narkoba Polda Jawa Barat.

Kepolisian juga menemukan kendaraan-kendaraan yang surat-suratnya tidak sesuai, namun belum dilakukan penggeledahan.

Saat aksi tersebut terjadi banyak kabar yang tidak tepat beredar di masyarakat sehingga Kabid Humas Polda Jabar meminta masyarakat tidak terprovokasi.

Baca Juga: Ketua Umum GMBI Umumkan Permintaan Maaf Atas Kerusakan yang Terjadi di Mapolda Jabar

Baca Juga: Timnas Indonesia Menang Besar Lawan Timor Leste, Dua Gol Bunuh Diri

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x