Hotel-Hotel di Jabar Sepi Pada Libur Tahun Baru, PHRI: Okupansi Hanya 30 Sampai 45 Persen

- 1 Januari 2021, 12:57 WIB
Seorang pengendara sepeda melintas di depan Hotel Savoy Homann, Jalan Asia Afrika Kota Bandung, Jumat 1 Januari 2021. Menurut ketua PHRI Jabar Herman Muchtar, okupansi hotel pada libur tahun ini tak mencapai target.
Seorang pengendara sepeda melintas di depan Hotel Savoy Homann, Jalan Asia Afrika Kota Bandung, Jumat 1 Januari 2021. Menurut ketua PHRI Jabar Herman Muchtar, okupansi hotel pada libur tahun ini tak mencapai target. /prfmnews

PRFMNEWS - Setiap libur akhir tahun, hotel di kota Bandung dan beberapa daerah lainnya di Jawa Barat (Jabar) biasanya dipenuhi oleh para pelancong.

Namun menurut Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran (PHRI) Jabar Herman Muchtar, pada libur tahun baru kali ini hotel-hotel di Jabar sepi. Bahkan okupansi hotel tak mencapai 50 persen.

"Okupansi itu hanya 30 sampai 45 persen," kata Herman saat on air di Radio PRFM 107,5 News Channel, Jumat 1 Januari 2021.

Baca Juga: Mulai Januari Ini, Peserta BPJS Kesehatan Kelas III Harus Bayar Iuran Sebesar Rp35.000

Herman menuturkan, pada libur tahun baru ini pihaknya sebenarnya menargetkan okupansi hotel mencapai 50 persen.

Namun dengan adanya imbauan untuk tak merayakan tahun baru, serta adanya beberapa pembatasan khususnya di kota Bandung membuat okupansi hotel tak mencapai target.

Okupansi hotel ini pun, kata Herman, tak merata di semua daerah. Menurutnya, banyak hotel yang harus bersusah payah mencapai okupansi 30 persen.

Baca Juga: 14 Peserta Indonesian Idol yang Akan Tampil di Spektakuler Show

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah