Seorang Pria Tewas Setelah Tersedot ke dalam Lubang Pembuangan yang Muncul di Bawah Kolam Renang

- 22 Juli 2022, 20:21 WIB
Ilustrasi kolam renang.
Ilustrasi kolam renang. /Pexels/Kindel Media

PRFMNEWS - Seorang pria meninggal setelah tersedot ke dalam lubang pembuangan yang muncul di bawah kolam renang di Israel.

Pria yang belum teridentifikasi itu diketahui berusia 30 tahun, ditemukan di ujung terowongan sepanjang 49 kaki (15 m) di bawah kolam di Karmei Yosef, Israel tengah.

Layanan darurat mendirikan bangunan untuk mencegah sisa kolam runtuh dan melakukan operasi penyelamatan selama empat jam sebelum menemukan mayatnya.

Sementara itu, terlihat sebuah rekaman menunjukkan saat lubang pembuangan mengeringkan kolam tersebut dihadiri lebih dari 50 orang untuk mengadakan pesta.

Pihak berwenang mengatakan seorang pria berusia 34 tahun yang juga terseret ke bawah lubang pembuangan, telah lolos dari insiden itu dengan luka ringan setelah berhasil memanjat keluar.

Baca Juga: Pemkot Bandung dan BSSN Perpanjang Kerja Sama Pemanfaatan Sertifikat Elektronik

Di sisi lain, mereka menggunakan sebuah helikopter sedang untuk menemukan lubang pembuangan lainnya di daerah tersebut.

Pihak kepolisian juga mengatakan tengah menyelidiki kematian dan apakah kolam itu dioperasikan dengan lisensi yang benar.

Sementara itu, paramedis bernama Uri Damari mengatakan bahwa ini adalah insiden yang sangat tidak biasa.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan

Sumber: dailymail


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah