10 Negara dengan Waktu Puasa Terpendek di Dunia, Ada Indonesia?

- 1 April 2022, 15:06 WIB
Ilustrasi puasa,
Ilustrasi puasa, /freepik/8photo

PRFMNEWS - Bulan puasa Ramadhan akan segera menyapa semua umat Islam di penjuru dunia, termasuk juga Indonesia.

Umat Islam akan menjalankan ibadah puasa Ramadhan sejak matahari terbit hingga terbenam di sore hari.

Fakta unik, bahwa tidak semua umat Islam menjalankan puasa Ramadhan dengan waktu yang sama dalam sehari.

Ada beberapa kota di negara dunia yang menjalankan puasa dengan waktu yang lebih pendek dibandingkan negara lainnya.

Baca Juga: Gempa Guncang Bayah Siang ini dengan Kekuatan Magnitudo 5.1

Ya, posisi matahari yang menjadi perbedaan tersebut, sehingga tiap negara mengalami puasa dengan waktu yang tidak sama.

Dihimpun prfmnews.id dari berbagai sumber, berikut 10 kota dan negara dengan waktu puasa paling pendek.

1. Johannesburg, Afrika Selatan, durasi puasa 11 sampai 12 jam sehari.

2. Buenos Aires, Argentina, durasi 11 sampai 12 jam sehari.

3. Cape Town, Afrika Selatan, 11 sampai 12 jam sehari.

4. Christchurch, Selandia Baru, 11 sampai 12 jam sehari.

Baca Juga: Taisei Marukawa dan Carlos Fortes Resmi Gabung PSIS Semarang

5. Ciudad del Este, Paraguay, 11 sampai 12 jam sehari.

6. Montevideo, Uruguay, 11 sampai 12 jam sehari.

7. Brasilia, Brazil, 12 sampai 13 jam sehari.

8. Harare, Zimbabwe, 12 sampai 13 jam sehari.

9. Singapura, 13 sampai 14 jam sehari.

10. Indonesia, 13 sampai 14 jam sehari.

Baca Juga: Jelang 1 Ramadhan, Granesia gelar 'Mapag Ramadhan'

Negara-negara tersebut memiliki waktu puasa pendek, karena berada di bumi bagian selatan Khatulistiwa.

Sedangkan negara-negara yang berada di bumi bagian utara Khatulistiwa akan memiliki waktu puasa yang lebih lama.

Penentuan awal Ramadhan tahun 2022 masih menunggu pelaksanaan Sidang Itsbat Kementerian Agama pada hari Jumat, 1 April 2022.***

Editor: Indra Kurniawan

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah