Menurut Rusia Sistem Pertahanan Udara untuk Ukraina hanya Akan mengacaukan Situasi

- 17 Maret 2022, 19:45 WIB
Rusia berhasil kembangkan sistem pertahanan udara S-550.
Rusia berhasil kembangkan sistem pertahanan udara S-550. /

PRFMNEWS - Kementerian luar negeri Rusia mengatakan pada hari ini Kamis, 17 Maret 2022 bahwa memberikan sistem pertahanan udara Ukraina, akan menjadi faktor destabilisasi yang tidak akan membawa perdamaian ke negara itu.

Hal tersebut seperti yang diminta oleh presiden Ukraina Volodymyr Zelensky di kongres AS sehari sebelumnya.

Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky mendesak anggota parlemen Amerika pada hari Rabu untuk berbuat sesuatu lebih banyak demi melindungi negaranya dari invasi Rusia.

Baca Juga: Ridwan Kamil Minta Pembalap MotoGP Lawan Tukang Sayur di Sirkuit dengan Kearifan Lokal

Hal tersebut dilakukan demi mendorong pengenaan zona larangan terbang dan meminta pesawat terbang serta sistem pertahanan.

"Pengiriman seperti itu, akan menjadi faktor destabilisasi yang pasti tidak akan membawa perdamaian ke Ukraina," kata juru bicara kementerian luar negeri Maria Zakharova, dikutip prfmnews.id dari laman Reuters pada Kamis, 17 Maret 2022.

"Dalam jangka panjang, mereka bisa memiliki konsekuensi yang jauh lebih berbahaya," tambahnya.

Baca Juga: Polisi Ungkap DJ CD Adalah Chantal Dewi, Ditangkap Karena Kasus Narkoba

Amerika Serikat dan sekutunya ingin menghindari NATO yang ditarik ke dalam konflik Ukraina, tetapi mereka telah memasok Kyiv dengan bantuan militer sejak Rusia menginvasi Ukraina pada 24 Februari.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x