Menhan Prabowo Teken Kerjasama Bangun Kapal Perang Fregat Bersama Inggris

- 17 September 2021, 17:05 WIB
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto. /Dok. Kemhan

PRFMNEWS - Menteri Pertahanan RI (Menhan) Prabowo Subianto menandatangani kesepakatan kerjasama bersama Angkatan Laut Inggris untuk membangun Kapal Perang jenis Fregat.

Penandatanganan kerjasama membangun Kapal Perang jenis Fregat itu dilakukan langsung Menhan Prabowo bersama Menteri Pertahanan Inggris Ben Wallace, di London, Kamis 16 September 2021 malam waktu setempat.

Merujuk keterangan resmi Kementerian Pertahanan RI, Fregat adalah Kapal Perang berukuran sedang dengan 1.100 sampai 2.800 ton.

Baca Juga: Krisdayanti Blak-blakan Gaji Anggota DPR, Formappi Beri Dukungan: Sudah Saatnya Hal Ini Dibuka ke Publik

Kapal Perang jenis Fregat dapat bergerak lincah dan cepat ketika digunakan dalam medan pengamanan laut maupun pertempuran di kawasan laut.

Khusus untuk Indonesia, Angkatan Laut Inggris bakal membangun Kepal Perang jenis Fregat yang mengutamakan kecepatan dan kemampuan manuver.

Kapal Fregat untuk Indonesia akan dibangun oleh Babcock, sebuah perusahaan kedirgantaraan, pertahanan dan keamanan yang berbasis di Inggris.

Baca Juga: Pria Linglung Tanpa Identitas Mengaku dari Cimahi Ingin Ketemu Teman di Cihanjuang, Tapi Nyasar ke Antapani

Babcock menyetujui kesepakatan lisensi untuk PT PAL untuk memproduksi kapal fregat Arrowhead 149 (AH140) di Indonesia dan dikerjakan oleh tenaga kerja dalam negeri.

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan

Sumber: Kemenhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x