Ratusan Pegawai Pemkot Bandung Positif Covid-19, Dewan Sarankan Sejumlah Hal Ini

- 7 September 2020, 21:14 WIB
Ketua DPRD Kota Bandung, Teddy Rusmawan.
Ketua DPRD Kota Bandung, Teddy Rusmawan. /Dok DPRD Kota Bandung.



PRFMNEWS – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bandung Teddy Rusmawan mengaku prihatin mendengar kabar terkait 117 pegawai di lingkungan kerja Pemerintah (Pemkot) Kota Bandung terkonfirmasi positif Covid-19.

Demi menekan risiko penularan Covid-19, Teddy mengharapkan Pemkot Bandung untuk semakin mendisiplinkan para pegawai, khususnya untuk mematuhi protokol kesehatan.

“Pemkot Bandung harus disiplinkan para pegawainya, khususnya ASN (Aparatur Sipil Negara). Karena jumlah terkonfirmasi positif baru-baru ini cukup signifikan,” tuturnya saat On Air di Radio PRFM 107.5 News Chanel, Senin 7 September 2020.

Baca Juga: Kementerian PUPR Targetkan Akses Tol Menuju BIJB Kertajati Selesai pada 2021

Selan itu itu, Teddy mengusulkan sejumlah hal agar segera dilakukan Pemkot Bandung untuk menekan risiko penularan Covid-19. Salah satu usulan tersebut yakni penggunakan masker saat bekerja di kantor.

“Walaupun kita kerap merasa canggung menggunakan masker saat berada di kantor, tapi masker itu bisa menekan risiko penularan Covid-19,” ujarnya.

Lebih lanjut, Teddy menyarankan agar kegiatan-kegiatan rapat di lingkungan kerja Pemkot Bandung dilakukan menggunakan sistem virtual (online). Kalaupun terpaksa segera melakukan rapat karena situasi mendesak, ia berharap jumlah orang di dalam satu ruangan tersebut bisa sangat dibatasi.

“Selain itu juga ASN yang sudah berusia di atas 50 tahun harus diberi perhatian khusus demi mencegah risiko terburuk dari penularan Covid-19. Misalnya bagi ASN yang umurnya di atas 50 tahun, untuk sementara WFH saja,” katanya.

Baca Juga: Hasil Sementara Penyelidikan Kebakaran di Tegalega, Saksi Sebut Api Berasal dari Toko Aksesoris HP

Sementara terkait masih banyaknya warga yang berkerumun di ruang publik, khususnya pada malam hari, Teddy menyatakan pihaknya bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Bandung, tengah mewacanakan untuk menerapkan jam malam.

"Kalau warga masih saja bandel, tidak disiplin protokol kesehatan, bisa jadi dalam pertemuam Forkopimda selanjutnya akan dikeluarkan kebijakan jam malam di Kota Bandung," tukasnya.

Sebeumnya diberitakan, sebanyak 117 pegawai di lingkungan kerja Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung terkonfirmasi positif Covid-19.

117 pegawai tersebut terdiri oleh ASN dan non ASN yang bekerja di lingkungan kerja Pemkot Bandung.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x