Info Lengkap Penutupan Jalan Asia Afrika Kota Bandung Hari Ini

- 9 September 2023, 11:38 WIB
Suasana penutupan Jalan Asia Afrika, Kota Bandung hari ini Sabtu, 9 September 2023. Di sepanjang jalan ini akan diadakan kegiatan Kirab Pancasila.
Suasana penutupan Jalan Asia Afrika, Kota Bandung hari ini Sabtu, 9 September 2023. Di sepanjang jalan ini akan diadakan kegiatan Kirab Pancasila. /Pikiran-Rakyat/ Yudianto Nugraha

PRFMNEWS - Penutupan Jalan di kawasan Asia Afrika, Kota Bandung diberlakukan dalam rangka penyelenggaraan Penganugerahan Ikon Prestasi Pancasila dan Kirab Pancasila pada hari ini, Sabtu 9 September 2023.

Berdasarkan informasi yang diterima Redaksi PRFM, penutupan jalan berlaku di tiga ruas kawasan Asia Afrika, Kota Bandung pada hari ini.

Tiga ruas jalan yang diberlakukan penutupan pada hari ini, yakni Jalan Asia Afrika (Dari Simpang Tamblong Sampai Gedung Merdeka), Jalan Braga Pendek dan Jalan Dr. Ir. Sukarno.

Baca Juga: Program Bebas Bea Balik Nama dan Diskon Pajak Kendaraan di Jabar Diperpanjang Sampai Desember

Penutupan Jalan di kawasan Asia Afrika, Kota Bandung pada hari ini diberlakukan mulai pukul 12.30 WIB.

Lebih lanjut, penutupan jalan di kawasan Asia Afrika, Kota Bandung diberlakukan hingga pukul 17.30 WIB.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Radio PRFM Bandung (@prfmnews)

Sebelumnya diberitakan, Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) akan menggelar acara Penganugerahan Ikon Prestasi Pancasila di Gedung Merdeka dan Kirab Pancasila di sepanjang jalan Asia-Afrika, Kota Bandung, Sabtu 9 September 2023 mulai pukul 12.30 WIB sampai pukul 17.30 WIB.

Baca Juga: JPO di Jalan Dago Dibongkar Pemkot Bandung Malam Ini

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x