Selain Bagikan Antropometri Kit, Ini 7 Inovasi Pemkot Bandung Sebagai Upaya Turunkan Stunting

- 17 Januari 2023, 20:56 WIB
Ini 7 Inovasi Pemkot Bandung Sebagai Upaya Turunkan Stunting
Ini 7 Inovasi Pemkot Bandung Sebagai Upaya Turunkan Stunting /HUMAS BANDUNG

 

PRFMNEWS – Pemerintah Kota (Pemkot) melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) terus berupaya menghadirkan sederet inovasi sebagai upaya untuk menurunkan dan mencegah kasus stunting di Kota Bandung.

Sejauh ini ada 8 upaya prioritas yang dilakukan Dinkes Kota Bandung untuk menekan angka kasus stunting atau gangguan pertumbuhan anak akibat gizi buruk ini.

Upaya menurunkan kasus stunting yang juga tengah digencarkan Dinkes Kota Bandung yaitu dengan membagikan alat antropometri kit di sejumlah Posyandu.

Baca Juga: Inilah Salah Satu Penyebab Anak di Kota Bandung Lahir dengan Kondisi Stunting, Hasil Observasi Tim RSHS

Antropometri kit merupakan alat pengukur berat badan dan tubuh anak. Kini, alat tersebut telah menjadi pengukur berat dan tubuh anak menggantikan peran timbangan konvensional yang biasa dijumpai di posyandu.

Terbaru, Dinkes Kota Bandung membagikan alat antropometri kit di Posyandu Anggrek RW 05 (Kampung Rajut) Kelurahan Binong, Kecamatan Batununggal pada Selasa, 17 Januari 2023.

Secara simbolis, alat antropometri kit ini dibagikan oleh Ketua TP PKK Kota Bandung Yunimar Mulyana.

Baca Juga: DPRD Kota Bandung: Stunting Perlu Diberantas Demi Penerus Bangsa yang Berkualitas

“Dengan alat ini, human error dalam pengukuran tubuh anak dapat ditekan. Sehingga kita bisa mendeteksi anak yang berpotensi stunting dan segera melakukan penanganan,” ucapnya.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x