DKM Masjid Raya Bandung Meniadakan Pemotongan Hewan Kurban pada Idul Adha Tahun Ini

- 10 Juli 2020, 21:13 WIB
MASJID Raya Bandung.*/ DOK. PIKIRAN RAKYAT
MASJID Raya Bandung.*/ DOK. PIKIRAN RAKYAT /DOK. PIKIRAN RAKYAT


PRFMNEWS – Masjid Raya Bandung memastikan kegiatan pemotongan daging hewan kurban pada Idul Adha tahun ini ditiadakan.

Selain kegiatan pemotongan hewan kurban, Masjid Raya Bandung juga meniadakan pendistribusian daging hewan kurban dalam perayaan Idul Adha tahun 2020 ini.

Ketua DKM Masjid Raya Bandung Provinsi Jawa Barat, Muhtar Gandaatmaja menuturkan, keputusan diambil sebagai salah satu upaya menekan risiko penularan virus corona (Covid-19).

Baca Juga: WHO Sebut Covid-19 Menular Lewat Udara, Pakar Epidemiologi: Masih Perlu Kajian Sistematis

Kendati demikian, Masjid Raya Bandung masih menerima penitipan hewan kurban. Setelah itu, hewan kurban yang dititipan di Masjid Raya Bandung akan disalurkan kepada para panitia kurban yang berada di luar Masjid Raya Bandung.

“Biasanya saat momen Idul Adha, Masjid Raya Bandung kerap menerima titipan hewan kurban oleh masyarakat. Untuk tahun ini, jika ada masyarakat yang ingin menitipkan hewan kurban, diperbolehkan. Tapi proses sembelih hewan kurban akan dilakukan di luar Masjid Raya Bandung dan didisitribusikan kepada mustahik,” katanya Saat On Air di Radio PRFM 107.5 News Channel, Jumat (10/7/2020).

Sementara itu, Masjid Raya Bandung dipastikan tetap menggelar salat Idul Adha. Pada pelaksanaan salat Idul Adha pada tahun ini, kata Muhtar, akan dilaksanakan dengan protokol kesehatan yang ketat.

“Berbeda dengan tahun lalu, sekarang ini kami mengikuti protokol kesehatan Covid-19. Disamping pemeriksaan suhu tubuh jemaah yang masuk masjid, cuci tangan dan menerapkan jarak saat menunaikan salat, yakni 1 meter ke samping dan 1 meter ke depan dan belakang,” tutupnya.***

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x