Bandung Kidul Gencarkan Program Kampung Al-quran, Gesoseri, hingga Serbu untuk Wujudkan Bandung Agamis

- 1 November 2022, 11:30 WIB
Sejumlah program guna mewujudkan Bandung Agamis yang digiatkan oleh Camat Bandung Kidul Budhi Rukmana bersama jajarannya ini diharapkan mampu membantu kesejahteraan masyarakat menengah ke bawah di wilayahnya.
Sejumlah program guna mewujudkan Bandung Agamis yang digiatkan oleh Camat Bandung Kidul Budhi Rukmana bersama jajarannya ini diharapkan mampu membantu kesejahteraan masyarakat menengah ke bawah di wilayahnya. /Diskominfo Kota Bandung./

PRFMNEWS – Demi mewujudkan Bandung Agamis, Kecamatan Bandung Kidul menggencarkan berbagai program inovasi, antara lain Kampung Alquran, Cinta Labil (Cinta balita, lansia, disabilitas), Gerakan Shodaqoh Sehari Seribu (Gesoseri), Shodaqoh dari Seribu (Serbu), dan lainnya.

Sejumlah program guna mewujudkan Bandung Agamis yang digiatkan oleh Camat Bandung Kidul Budhi Rukmana bersama jajarannya ini diharapkan mampu membantu kesejahteraan masyarakat menengah ke bawah di wilayahnya.

"Mereka butuh perhatian kita semua, kita Gerakan Shodaqoh Sehari Seribu (Gesoseri) di Kelurahan Kujangsari, Sedekah Sehari Seribu di Kelurahan Wates lingkup PKK," ungkapnya.

Baca Juga: Patut Ditiru! TP PKK Wates Bandung Buat Gerakan SERBU yang Dapat Menolong Banyak Orang

Budhi melanjutkan, program Cinta Labil Program Cinta Labil dibuat sebagai media ber-shodaqoh bagi para ASN dan non-ASN.

Hasilnya itu akan disalurkan kepada para orang tua balita untuk menunjang gizi anak agar terhindar dari potensi stunting.

Serta kepada para lansia yang memiliki keterbatasan ekonomi, dan kepada para penyandang disabilitas.

"Ini hadir sebagai kecintaan kami para ASN dan non ASN kepada mereka. Kita butuh dana, uangnya dari ASN dan non ASN Kecamatan memberikan shodaqoh kepada mereka. Kita prioritaskan bagi mereka yang di luar DTKS," katanya.

Baca Juga: Perkuat Ketahanan Pangan Antisipasi Inflasi dan Resesi, Kecamatan Rancasari Buat Kampung Cengek dan Mangga

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x