Tiga Komoditas Ini Paling Diburu Masyarakat di Pasar Murah Bandung

- 21 September 2022, 19:30 WIB
Warga berbelanja di Pasar Murah di Kota Bandung.
Warga berbelanja di Pasar Murah di Kota Bandung. /Diskominfo Kota Bandung/

Sedangkan untuk gas elpiji 3 kg, dibanderol dengan harga Rp16.600. Hanya ada 18 kecamatan yang menyediakan gas elpiji 3 kg.

"Dua hari ini antusias warga sangat banyak yang datang ke Pasar Murah. Sekarang masih 18 kecamatan saja yang menyediakan gas elpiji 3 kg karena kita sesuaikan dengan ajuan dari pihak kewilayahan," ujar Meiwan.

Baca Juga: Jokowi Tegaskan Tak Ada Penghapusan dan Pengalihan Daya Listrik 450 VA

Tak ada pembatasan dan syarat khusus untuk pembeli di Pasar Murah. Namun, jika warga ingin membeli gas elpiji 3 kg, harus membawa KTP untuk menunjukkan identitas sebagai warga Kota Bandung.

Pasar Murah Kota Bandung juga menyediakan minyak goreng curah dan kemasan. Untuk minyak goreng "Kita" berada di harga Rp13.000.

"Kalau premium tergantung merek, macam-macam harganya. Tapi masih di bawah pasaran," jelas Meiwan.

Baca Juga: Penyebab Sering Sakit Kepala dan Bagaimana Cara Mengatasinya? dr. Zaidul Akbar Sarankan Minum Ini

Pasar Murah Kota Bandung berlangsung dari tanggal 19 September hingga 11 Oktober 2022 mendatang.

Untuk tanggal 22 September 2022, Pasar Murah Kota Bandung dilaksanakan di Cidadap, Antapani, dan Cibeunying Kaler.***

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah